-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Semua Ruangan Gedung Universitas HKBP Nommensen Medan Disemprot Disinfektan

    Redaksi
    30 Maret 2020, 12:44 WIB Last Updated 2020-11-25T10:45:20Z
    Banner IDwebhost

    Peracikan disinfektan


    INDOSATU.ID | Demi mencegah penyebaran virus corona (Covid-19), Universitas HKBP Nommensen Medan melakukan upaya penyemprotan disinfektan di seluruh gedung kampus, Rabu (18/03/2020).



    “Nommensen siap menanggapi himbauan dari Pemerintah mengenai masalah penyebaran virus corona dan melakukan tindakan pencegahan dengan mensterilkan seluruh ruangan kelas maupun ruang kerja pegawai. Upaya ini dilakukan agar segala kegiatan administrasi dikampus kembali berjalan seperti biasanya”, ujar Rektor UHN Dr. Haposan Siallagan SH MH.

     

     

    Baca Juga:  Begini Cara Membuat Hand Sanitizer Dirumah Untuk Hindari Virus Corona



    Diketahui bahwa disinfektan adalah bahan kimia yang memiliki kemampuan untuk mencegah terjadinya infeksi atau pencemaran oleh jasad renik atau obat untuk membasmi mikroorganisme dan kuman penyakit lainnya.



    Bahan pembuatan zat disinfektan ini diracik secara khusus oleh dosen-dosen Fakultas Kedokteran UHN dan laboratorium. Bahan yang dibutuhkan seperti Air, Clorin (Cl) dan Asam Klorida (HCL).

     

     

    Baca Juga:  Warga Mansion Semprotkan Disinfektan Pada Kendaraan Yang Masuk Komplek



    Namun barang-barang yang terbuat dari besi seperti gagang pintu, hanya diusap menggunakan kain beserta campuran air dan cairan Lysol Concentrat.



    “Nah, khusus untuk gagang pintu kalau disemprotkan langsung kan bisa berkarat. Jadi hanya dilap saja pakai kain dengan cairan lysol yg dicampur air,” jelas dr. Saharnauli Janna Verawaty Simorangkir, M.Biomed.

     

     

    Baca Juga:  Pemdes Sei Penggantungan Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Rumah Ibadah Terkait Pandemi Covid-19



    Penyemprotan cairan disinfektan ini tidak hanya fokus dilakukan di ruangan kelas dan ruang kerja pegawai administrasi saja tetapi dilakukan juga diseluruh ruangan laboratorium, perpustakaan, gedung yayasan dan pascasarjana. Dalam kurun waktu satu hari saja, petugas yang berjumlah 6 orang berhasil menyelesaikan tugasnya.


    Sumber: kampusmedan.com
    Editor: Redaksi

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini