-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    JALG Sumut Bersama Mahasiswa Gelar Diskusi Bahas Dugaan Korupsi di Sumatera Utara

    Redaksi
    03 Maret 2021, 16:40 WIB Last Updated 2021-03-03T10:16:19Z
    Banner IDwebhost

     

    Jaringan Aktivis Lintas Generasi saat menggelar diskusi di Padang Bulan, Medan

    INDOSATU.ID | Jaringan Aktivis Lintas Generasi (JALG) Sumatera Utara menggelar diskusi mengenai berbagai permasalahan yang terjadi di beberapa Kabupaten/Kota di Sumatera Utara, termasuk salah satunya isu yang sedang beredar di kalangan aktivis mahasiswa asal Langkat, Gempala (Gerakan Mahasiswa dan Pemuda Langkat).

     

    Bertempat di Jl.Organ, Padang Bulan, Medan, Kegiatan diskusi ini menghadirkan Narasumber Romson Purba, salah satu aktivis 98 sebagai pembicara untuk memantik mahasiswa yang berasal dari berbagai kampus di Kota Medan. Minggu (28/02/2021).

     

    Koordinator acara diskusi yang tergabung dalam JALG, Rizky Yusuf Siregar, mengatakan kegiatan yang bertemakan Peran Pemuda dan Mahasiswa Untuk Kemajuan Sumatera Utara ini membahas tentang beberapa persoalan yang terjadi di Sumut, khususnya kasus-kasus dugaan korupsi yang akhir-akhir ini banyak melibatkan kepala daerah dan juga kasus dugaan korupsi di Kabupaten Langkat.

     

    Baca Juga:  Tak Tahu Ada Pertandingan Futsal, Kapolsek Percut Sei Tuan Dicopot dari Jabatannya

     

    "Salah satu yang menjadi fokus diskusi kita adalah persoalan dugaan korupsi yang dilakukan oleh pemerintah Kabupaten Langkat, Kinerja Gubernur Sumatera Utara selama kurang lebih 2 tahun menjabat dan persoalan-persoalan kerakyatan di era pandemi Covid 19. Diskusi kita ini memiliki tema "Peran Mahasiswa Sebagai Agend of Control Sosial", dimana kita sebagai mahasiswa dan pemuda harus bergerak untuk kemajuan di daerahnya," Jelas Rizky Yusuf Siregar, kepada awak media indosatu.id melalui WhatsApp, Minggu (28/02/2021).

     

    Dirinya juga menambahkan, saat ini isu yang lagi hangat menjadi pembahasan beberapa kawan aktivis dari Kabupaten Langkat yaitu dugaan tindak pidana korupsi yang jerjadi di Kabupaten Langkat.

     

    "Beberapa kawan aktivis  Langkat dengan membawa aliansi mereka Gerakan Mahasiwa dan Pemuda Langkat juga sudah melakukan aksi beberapa kali ke Kejati Sumut untuk menyuarakan indikasi dugaan tindak pidana korupsi Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun Anggaran 2019. Mereka juga sudah melaporkan secara resmi ke Kejatisu. Namun sampai saat ini belum mendapatkan kejelasan tentang bagaimana perkembangan penanganan pelaporan itu dari pihak  kejaksaan. Seharusnya pihak Kejatisu menanggapi upaya mahasiswa yang membantu tugas mereka menjawab secara resmi sudah sejauh mana tindaklanjut laporan mereka," tambahnya.

     

    Pewarta: Lian
    Editor: Redaksi

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini