Medan - INDOSATU.ID | Video pernikahannya viral di medsos, Yanti Nainggolan yang diduga pesta pernikahannya tidak direstui Ibu kandungannya membuat sebuah video klarifikasi dan mengunggahnya ke akun media sosial miliknya.
"Saya Reftania Yanti Nainggolan, disini saya mau klarifikasi soal berita yang beredar di sosial media, yang pertama: soal pernikahan saya, jauh sebelum pernikahan saya, saya sudah meminta ijin kepada orang tua saya (ibu) dan tulang saya (saudara laki-laki ibu) dan mereka mengetahui tentang pernikahan saya dengan suami saya,"ujarnya dalam video klarifikasi yang diunggahnya ke media sosial yang dikutip Indosatu, Minggu (30/1/2022) malam.
"Yang kedua: Kenapa mereka ribut, karena sinamot tidak jatuh ke tangan mamak saya, dikarenakan mamak saya sudah menikah lagi dengan marga Simanjuntak, jadi kami hanya menjalankan adat istiadat orang Batak," ujarnya lagi.
"Dan di poin yang ketiga: Tentang sekolah, tidak pernah marga Simanjuntak menyekolahkan saya sampai sarjana, karena saya bekerja sambil kuliah, itu hasil keringat saya sendiri," jelasnya.
"Dan di poin yang keempat: Mereka mengatakan bahwa Bapak saya sudah meninggal dari kami kecil, itu tidak benar, karena Bapak saya baru meninggal beberapa bulan yang lalu tanggal 14 bulan delapan 2021," jelasnya lagi.
"Dan di poin yang kelima: Saya tidak pernah diculik, karena saya ngekost, saya bekerja, setiap hari itu yang saya lakukan," tutupnya.
Penulis : Admin
Sumber : Video Klarifikasi