-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Gelar Vaksinasi, DPC PKN Labuhanbatu Bersama Polres Bagikan Migor Kepada Warga

    Redaksi
    10 Maret 2022, 09:26 WIB Last Updated 2022-03-10T02:27:42Z
    Banner IDwebhost

    Pengurus DPC PKN saat diabadikan bersama Sat Intelkam Polres Labuhanbatu | Foto : Darma Siregar/Indosatu Network

    Rantau Prapat - INDOSATU.ID | Gelar Vaksinasi ke 1, 2 dan 3, Dewan Pimpinan Cabang Pemuda Karya Nasional (DPC PKN) Kabupaten Labuhanbatu bersama Sat Intelkam Polres Labuhanbatu dan Warkop Gelas Batu (GB) II bagikan minyak goreng (migor) kepada warga usai melakukan vaksinasi, Selasa (8/3/2022) di Warkop Gelas Batu 2 Jalan Sirandorung Rantauprapat.


    Kepada awak media Indosatu Network, Ketua DPC PKN Labuhanbatu Risky Polardo Simanguncong melalui Sekretaris Boyar mengatakan kegiatan Vaksinasi itu digelar sebagai bentuk keperdulian mereka kepada warga Rantauprapat sekitarnya sekaligus dalam rangka upaya percepatan penekanan angka sebaran maupun kasus akibat pandemi itu.


    Selain itu, DPC PKN Labuhanbatu juga berkeinginan target pemerintah pusat, provinsi maupun kabupaten/kota dapat segera terealisasikan terkait percepatan herd immunity, terlebih munculnya varian baru omicron.


    "DPC PKN maupun jajaran Polres Labuhanbatu serta Warkop GB II akan terus mengimbau dan menggajak masyarakat agar segera ikuti vaksinasi," terang Boyar.




    "Untuk meningkatkan kemauan warga melakukan vaksinasi, maka kita akan berikan minyak goreng sebagai bentuk apresiasi dan ucapan terima kasihnya," tambah Boyar.


    "DPC PKN Labuhanbatu bersama Polres Labuhanbatu dan Warkop Gelas Batu akan tetap berupaya membantu berbagai pihak dalam mensukseskan vaksinasi," kata Boyar mengakhiri.


    Pewarta : Darma Siregar
    Editor : Admin
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini