-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Asli Indonesia, Kayu Gaharu Yang Langka Diminati Dunia, Bisa Tembus Harga Miliaran

    Redaksi
    16 Mei 2022, 20:06 WIB Last Updated 2022-05-16T13:06:39Z
    Banner IDwebhost

    Tampak pohon kayu gaharu | Foto: Pexels

    Jakarta - INDOSATU.ID | Salah satu kayu yang berasal dari Indonesia memiliki harga yang sangat tinggi.


    Gaharu, sejenis kayu yang tumbuh di hutan rimba Kalimantan, jika asli, harganya bisa mencapai Rp 1 miliar per kilogramnya.


    Kayu gaharu merupakan salah satu kayu asli Indonesia dan dikenal sebagai kayu termahal di dunia.


    Disebut sebagai kayu termahal, karena harga kayu gaharu asli Indonesia bisa dijual dengan harga Rp 1 miliar.


    Dalam peruntukannya, kayu gaharu lebih sering digunakan sebagai aksesoris, dekor interior, dan berbagai kerajinan kayu.


    Kayu gaharu juga dikenal memiliki bau yang harum, membuat kayu gaharu juga sering digunakan untuk industri bahan parfum atau wangi-wangian, juga sebagai bahan dasar perhiasan.


    Namun tidak semua kayu gaharu dibanderol dengan harga selangit, usia, bentuk dan asalnya bisa menjadi perbedaan harga.


    Walaupun begitu kayu ini masih tergolong mahal, sebab untuk harga terendah saja, kayu ini dihargai ratusan ribu perkilonya dengan kwalitas paling rendah.


    Melansir dari salah satu media nasional, gaharu dijual dengan harga yang beragam, untuk kualitas rendah, kayu gaharu dijual Rp 500 ribu hingga Rp 10 juta per kilogramnya (kg).


    Sementara untuk kualitas tinggi, harga kayu ini dibanderol hingga 100 ribu dolar Amerika Serikat (AS) atau sekitar Rp 1,4 miliar.


    Editor: Admin
    Sumber: Media Nasional
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini