-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Warga Sukabumi Kota Wajib Tahu, Berikut Jadwal Layanan SIM Keliling Minggu Ini

    Redaksi
    24 Mei 2022, 00:00 WIB Last Updated 2022-05-23T17:00:29Z
    Banner IDwebhost

    Layanan SIM keliling oleh Polres Sukabumi Kota | Foto: Arif


    Sukabumi Kota | INDOSATU.ID - Melengkapi surat - surat berkendara merupakan salah satu kewajiban bagi anda pengendara kendaraan bermotor yang hendak melakukan perjalanan. Melengkapi Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) serta Surat Izin Mengemudi (SIM) menjadi hal pokok yang harus diingat saat hendak berkendara.


    Nah, bagi warga Kota Sukabumi khususnya, yang hendak melakukan perpanjangan SIM bisa segera mendatangi layanan SIM keliling Polres Sukabumi Kota.


    Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Sukabumi Kota AKP Tejo Reno Indratno mengatakan, layanan operasional SIM Keliling Polres Sukabumi Kota terdapat di ruko Danalaga Square, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi.


    "Untuk pelayanan mobil SIM Keliling, terdapat di parkiran ruko Danalaga Square, yang melayani sejak pagi hari mulai pukul 08.00 WIB pagi," ujarnya.


    Lanjutnya, untuk layanan yang disediakan pada fasilitas SIM Keliling ini, berupa perpanjangan SIM A dan SIM C.


    "Jam operasionalnya mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 11.30 WIB," jelasnya.


    Masih menurut Reno, layanan SIM Keliling Polres Sukabumi Kota ini tersedia setiap hari Senin hingga hari Sabtu.


    "Silahkan kepada seluruh warga masyarakat Kota Sukabumi, yang hendak memperpanjang SIM nya bisa mendatangi layanan SIM Keliling Polres Sukabumi Kota," pungkasnya.


    Pewarta: Arif

    Editor: Admin

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini