-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kebakaran Kios Bensin Eceran Kembali Terjadi, Satu Orang Mengalami Luka Ringan

    Kabiro Sukabumi
    16 Juli 2022, 18:39 WIB Last Updated 2022-07-17T09:39:27Z
    Banner IDwebhost

     

    Foto: istimewa


    INDOSATU.ID || SUKABUMI - Bencana kebakaran kembali terjadi di Kota Sukabumi. Kali ini, sebuah bengkel motor di Jalan Sriwidari  Kelurahan Sriwidari, Kecamatan Gunungpuyuh, ludes dilalap api, Sabtu (16/07/2022).



    Informasi yang diperoleh, kebakaran bengkel motor itu terjadi sekitar pukul 09.00 WIB. Kapolsek Gunungpuyuh AKP Maulana Arief membenarkan adanya peristiwa yang menimpa bengkel, dan juga penjual bensin eceran tersebut.


    Foto: istimewa


    "Ya betul, tadi pagi memang ada musibah kebakaran yang terjadi di bengkel milik saudara Jamjuri Sukardi," jelasnya kepada awak media.



    Lanjutnya, peristiwa bermula pada saat saksi yakni saudari Eti Sandra Dewi yang sedang memindahkan bensin di dalam kios, tiba-tiba melihat adanya percikan api, dan tiba-tiba langsung membesar.



    "Saudari Eti mengalami luka ringan di bagian tangan dan kakinya," ungkapnya.



    Masih menurut Arief, akibat kejadian tersebut diduga kerugian materi ditaksir hingga 50 juta Rupiah.



    "Api berhasil dipadamkan oleh regu pemadam kebakaran Kota Sukabumi, untuk penyebab kebakaran masih diselidiki petugas," pungkasnya.



    (Arif/Kabiro Sukabumi Raya)


    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini