Dapat Penghargaan Dari Menlu dan Kedubes Jepang, Brigjen Sambodo Diapresiasi Waketum HIMMAH | Foto: ist |
JAKARTA, INDOSATU.ID - Kedutaan Besar (Kedubes) Jepang memberikan penghargaan kepada sejumlah anggota Polri yang dinilai berprestasi di bidangnya masing-masing.
Penghargaan itu berupa pemberian sertifikat ucapan terima kasih dari Menteri Luar Negeri dan Duta Besar Jepang yang diberikan pada 12 Agustus 2022.
Wakil Duta Besar Jepang Tamura Masami menyerahkan Sertifikat Ucapan Terima Kasih Menteri Luar Negeri Jepang kepada Brigjen Pol Sambodo Pornomo Yogo yang telah berkontribusi secara signifikan terhadap peningkatan hubungan, saling pengertian dan persahabatan antara Kepolisian Jepang dan Indonesia.
Salah satunya perwira Polisi yang menerima penghargaaan tersebut atas prestasi dan dedikasinya selama ini adalah Brigjen Pol Sambodo Pornomo Yogo.
Para penerima Sertifikat dan Penghargaan tersebut dinilai memiliki banyak prestasi dalam mendukung program kepolisian, dan dinilai telah bekerja melayani masyarakat secara baik melebihi panggilan tugas pokoknya.
Adapun Brigjen Pol Sambodo Pornomo Yogo saat ini menjabat sebagai Kepala Biro Kebijakan Strategis pada Deputi Perencanaan Anggaran Kapolri (Karojakstra Srena Polri).
Sambodo Pornomo Yogo merupakan sosok Polisi yang berkinerja baik selama ini serta selalu berprestasi di Kepolisian.
Penghargaan ini diberikan di kediaman resmi Duta Besar Jepang di Indonesia, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (12/8/2022).
Pemberian sertifikat ucapan terima kasih dari Menteri Luar Negeri dan penghargaan Dubes Jepang.
Wakil Ketua Umum Pimpinan Pusat Himpunan Mahasiswa Al Washliyah, Dedi Siregar menyampaikan, "Kami haturkan apresiasi kepada Brigjen pol Sambodo Pornomo Yogo yang mendapatkan penghargaan langsung dari Menlu dan Kedubes Jepang," ucapnya.
Penghargaan dari Kedubes Jepang itu merupakan penghargaan atas kontribusi Brigjen Pol Sambodo selama ini dalam memperkuat hubungan dan persahabatan antara negara.
Karena selama ini, Jepang merupakan mitra yang sangat penting bagi Indonesia, hubungan antar kedua negara misalnya seperti kerja sama ekonomi antara Indonesia dengan Jepang, Indonesia-Japan Economic Partnership Agreement (IJEPA).
Kemudian, ada kerja sama the New Manufacturing Industry Development Center (MIDEC).
Dedi Siregar menilai dengan diberikannya penghargaan dari Kedubes Jepang kepada Brigjen Pol Sambodo ini akan menjadi nilai positif dan kontribusi bagi institusi Polri. (Dika/Red).