Kapolda Sumut turun gunung, Formasu Jakarta: Komitmen Kapoldasu sudah terbukti basmi perjudian di Sumut | Foto: Azmi |
Medan | INDOSATU.ID - Lagi dan lagi, Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak terus membuktikan komitmennya dalam menumpas kejahatan dan keresahan masyarakatnya.
Dini hari, Kapolda Sumut membongkar sindikat perjudian dengan turun langsung memimpin penggerebekan lokasi perjudian, Selasa (09/08/2022) pukul 00.30 WIB di komplek perumahan elit Cemara Asri Percut Sei Tuan, Medan Sumatera Utara.
Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak, MSi mengamankan ratusan unit perangkat komputer dan laptop yang diduga digunakan untuk menyebar situs judi online.
Langkah tegas Kapolda Sumut itu pun berbuah apresiasi dari berbagai kalangan seperti Forum Mahasiswa Sumatera Utara Jakarta (Formasu Jakarta).
Ketua Umum Formasu Jakarta Dedi Siregar menyebutkan, "Ini adalah bentuk komitmen Kapolda Sumut dengan tidak menempatkan bagi pelaku kejahatan yang membuat masyarakatnya merasa resah dan terganggu di Sumatera Utara. Kami melihat Kapolda Sumut Irjen. Pol RZ Panca Putra Simanjutak tidak ragu - ragu dalam memberantas kejahatan di Sumatera Utara. Apapun bentuknya termasuk perjudian," ujarnya.
"Sikap kepemimpinan yang ditunjukkan oleh Kapolda Sumatera Utara turun gunung langsung memimpin penggerebekan perjudian yang beroperasi di kawasan perumahan elit Medan ini sudah sesuai dengan arahan bapak Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo terkait tindak lanjut perjudian. Kapolda Sumut langsung bergerak cepat untuk memberantas praktek perjudian. Dalam proses sejarah tidak mudah untuk diberantas," ujarnya lagi.
"Pada hakekatnya, perjudian merupakan perbuatan yang bertentangan dengan norma agama, moral, kesusilaan maupun hukum, serta membahayakan bagi penghidupan dan kehidupan masyarakat, bangsa dan negara. Oleh dari itu kami mendukung penuh upaya bapak Kapolda Sumut dalam mencegah dan memberantas perjudian di Sumatera Utara," tutur Dedi.
"Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak telah berhasil memberikan rasa aman kepada masyarakat Sumatera Utara dengan menumpas segala bentuk perjudian. Masyarakat akan bebas dari kerusakan ekonomi dan kerusakan moral. Kami melihat Kapolda Sumut kerap terlihat hadir di tengah-tengah masyarakat guna memberikan rasa aman, melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat sangat dirasakan oleh masyarakat Sumatera Utara," tutur Dedi lagi.
Seperti diketahui, Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak memimpin langsung penggerebekan didampingi Wakapolda Sumut Dadang Hartanto, Kapolrestabes Medan Kombes Valentino Alfa Tatareda dan Waka Polrestabes Medan AKBP Yudhi Heri Setiawan beserta seluruh jajarannya.
Lokasi yang menjadi operasi perjudian di Kawasan perumahan elit Medan itu berkedok sebagai tempat kuliner dengan nama warung WW.
Lokasi ini diduga kuat sebagai operator situs judi online terbesar di Sumut LEBAH4D, DEWAJUDI4D dan LARIS4D.
Seluruh personil gabungan tiba di lokasi pada pukul 00.30 WIB dan hingga pukul 02.15 WIB, seluruh personil masih terus memeriksa, menggeledah dan melakukan pengamanan di sekitar lokasi.
Ratusan unit komputer dan laptop yang diduga digunakan untuk menyebar situs Online judi diamankan Oleh petugas penggerebekan ini dipimpin langsung Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, didampingi Wakapoldasu Dadang Hartanto, Kapolrestabes Medan Kombes Valentino Alfa Tatareda dan Waka Polrestabes AKBP Yudhi Heri Setiawan beserta seluruh jajarannya.
Pewarta: Azmi
Editor: Admin