Kerja Nyata, Pengesahan dan Penandatanganan Fakta Integritas Pengurus PAC PPP Se-Nagan Raya | Foto: Cautsar |
Nagan Raya, INDOSATU.ID - Pengurus Pimpinan Anak Cabang Partai Persatuan Pembangunan (PAC PPP) Se-Nagan Raya terima SK pengesahan sekaligus penandatanganan fakta integritas, Kamis (25/8/2022).
Bertempat di aula Wisma Syariah Nagan Raya, acara tersebut berlangsung dengan penuh hikmah.
Dasar hukum kegiatan tersebut melalui surat keputusan DPW PPP Aceh dengan nomor urut 001 hingga 012/SK/DPW/IV/2022 tentang pengesahan susunan kepengurusan Pimpinan Anak Cabang Partai Persatuan Pembangunan Kecamatan Se-Kabupaten Nagan Raya masa bakti 2022-2027.
Sebanyak 30 pengurus PAC PPP Se-Nagan Raya mengikuti kegiatan dimaksud, usai penyerahan SK, para kader dan simpatisan PPP Nagan Raya juga dibekali Penguatan kapasitas PAC Se-Kabupaten Nagan Raya.
Ketua DPC PPP Nagan Raya, Mohd Rizki Ramadhan atau yang akrab disapa MR2 dalam sambutannya menyampaikan hal itu merupakan bagian dari pelaksanaan program kerja DPC PPP Nagan Raya dalam rangka pembenahan struktur organisasi di tingkat PAC Se-Kabupaten Nagan Raya.
"Kita berharap dengan sudah terbentuknya susunan pengurus di tingkat PAC se-kabupaten Nagan Raya maka seluruh pengurus PAC diharapkan sudah mampu melaksanakan tugasnya sesuai tupoksi, dengan tetap berpedoman pada program kerja nyata partai persatuan pembangunan," terang Mohd Rizki Ramadhan yang turut didampingi sekretaris, Muhammad Ayubi.
"Kegiatan ini merupakan wujud keseriusan saya selaku ketua PPP Nagan Raya untuk terus membenahi organisasi partai, sesuai ketentuan dan peraturan yang berlaku supaya administrasi kepengurusan kedepan semakin tertib dan baik," tambahnya.
Saat disinggung target raihan kursi DPRK Nagan Raya di pesta demokrasi 2024 mendatang, Mohd Riski Ramadhan memasang target 5 sampai 6 kursi DPRK Nagan Raya.
"Untuk kursi DPRK di pileg 2024 mendatang kita target 5 atau 6 kursi (masing masing dapil meraih kursi DPRK), sementara untuk calon bupati kita lihat hasilnya nanti," tutupnya.
Sedangkan Sekertaris DPW PPP Aceh, H. Ilmiza Sa'aduddin Djamal menyampaikan rasa kagumnya atas dedikasi pengurus PPP Nagan Raya. menurutnya kegiatan tersebut baru DPC Kabupaten Nagan Raya yang melakukannya.
"Ini sungguh luar biasa, kegiatan ini baru Kabupaten Nagan Raya yang lakukan. salut buat PPP Nagan Raya saat lihat kegiatan memang luar biasa. ini belum meraih kursi saya optimis kalau sudah memimpin akan lebih muncul lagi PPP di Nagan Raya," ungkap Ilmiza yang juga anggota DPR Aceh itu.
Pewarta: Cautsar Ismail
Editor: Admin