-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Warga Masyarakat Situgede Ngahiji Lakukan Kegiatan Jum’at Bersih

    Kabiro Sukabumi
    05 Agustus 2022, 14:32 WIB Last Updated 2022-08-05T11:13:11Z
    Banner IDwebhost

     

    Warga masyarakat Situgede Ngahiji lakukan kegiatan Jum’at bersih | Foto: Arif


    INDOSATU.ID || SUKABUMI - Untuk menciptakan lingkungan yang nyaman dan bersih, dan warga lainnya melaksanakan kegiatan Jum’at Bersih (Jumsih) di Jln. Merdeka Situgede RT 01/RW 06 Kelurahan Cipanengah Kecamatan Lembursitu Kota Sukabumi.



    Menurut Glebod, Pengurus Situgede Ngahiji yang didampingi oleh ketua RT 01 Ade Supriatna dan bersama warga masyarakat menjelaskan, "Kegiatan Jumsih ini sudah menjadi program rutinan setiap hari Jum'at. Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk lingkungan kita, agar kondisi sehat jika sudah bersih lingkungannya," bebernya, Jum'at (05/08/2022).


    Warga masyarakat Situgede Ngahiji lakukan kegiatan Jum’at bersih | Foto: Arif


    Pada kesempatan itu diingatkan kembali kepada warga Situgede, agar sadar pada lingkungan dan menjaga kebersihan.



    Tujuannya, agar lingkungan tetap terjaga, terawat, bersih. Tidak membiarkan lingkungan menjadi kotor, berserakan sampah dimana-mana akibat membuang sampah sembarangan hingga mengakibatkan lembab dan bau. 



    "Dengan harapan kedepannya, semoga aksi ini lebih ditingkatkan kembali, dilestarikan dan selalu menjaga lingkungan nya atas kesadaran warga situgede khususnya," ucapnya.



    "Lingkungan kita kedepannya semoga semakin bersih dan terhindar dari pencemaran lingkungan yang ada. Saya juga ingin mengajak teman teman untuk saling peduli dilingkungan alam sekitar," pungkasnya.



    (Arif/Kabiro Sukabumi Raya)


    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini