Kereta Api 439 Siliwangi Arah Cianjur Menuju Sukabumi Tabrak Mobil Toyota Avanza |
INDOSATU.ID || SUKABUMI KOTA - Satu unit mobil jenis Toyota Avanza warna merah bernomor Polisi F-1209-YF terserempet Kereta Api 439 Siliwangi.
Kereta api yang sedang melaju dari arah Cianjur menuju Sukabumi itu menabrak mobil di pintu perlintasan Kereta Api Cikaso Cireunghas Kabupaten Sukabumi, Sabtu (24/9/2022) sekitar jam 22.30 WIB.
Mobil yang ditumpangi oleh sopir bersama satu keluarga asal Cianjur tersebut terserempet Kereta Api di pintu perlintasan Kereta Api yang tidak dijaga.
Akibat tabrakan itu, mengakibatkan mobil rusak di bagian depan sebelah kiri.
Beruntung, peristiwa kecelakaan tersebut tidak menimbulkan korban jiwa. Akan tetapi seluruh penumpang mengalami luka-luka.
Pengemudi FH (24 tahun) mengalami pegal pada bagian leher, Kepala Keluarga EH (45 tahun) mengalami luka sobek di bagian kepala dan sakit di bagian bahu sebelah kiri, AR (37 tahun) mengalami luka sakit di bagian lengan dan kaki sebelah kiri serta luka lecet di bagian bibir bawah, RJM (17 tahun ) mengalami sakit di bagian kaki dan pelipis sebelah kiri serta MRF (8 tahun) mengalami sakit di bagian dada.
Kereta Api 439 Siliwangi Arah Cianjur Menuju Sukabumi Tabrak Mobil Toyota Avanza |
Sementara itu, I (43 tahun), warga Desa Bencoy Kecamatan Cireunghas Kabupaten Sukabumi menuturkan peristiwa kecelakaan tersebut terjadi saat Kereta Api Siliwangi yang melaju dari arah Cianjur menuju Sukabumi akan melintasi perlintasan yang tidak dijaga.
Diduga pengemudi mobil lalu, akhirnya Kereta Api menabrak bagian kiri depan mobil yang sebelumnya terlebih dahulu masuk ke perlintasan hingga akhirnya peristiwa kecelakaan lalulintas pun tidak dapat dihindari.
Terpisah, Kapolsek Cireunghas IPDA Hendrayana menyebutkan pasca peristiwa kecelakaan tersebut, jajarannya bersama warga melakukan evakuasi dengan membawa para korban ke Rumah Sakit Umum Daerah R. Syamsudin, S.H. Sukabumi.
"Memang betul, tadi malam sekitar jam 22.30 WIB telah terjadi laka Lantas (kecelakaan Lalulintas) terhadap Satu unit mobil jenis Avanza yang terserempet Kereta Api Siliwangi di pintu perlintasn Kereta Api Cikaso Cireunghas Sukabumi," ujar IPDA Hendrayana kepada awak media, Minggu (25/9/2022) pagi.
"Pasca peristiwa tersebut, beberapa anggota kami bersama warga mengevakuasi para penumpang mobil yang terserempet tersebut ke rumah sakit Bunut. Tidak ada korban jiwa pada Laka Lantas tersebut akan tetapi seliruh penumpang mobil yang terserempet mengalami luka," sambungnya.
"Kami juga menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk lebih berhati - hati dan waspada apabila akan melintas perlintasan Kereta Api yang tidak dijaga atau tanpa palang pintu sehingga terhindar dari kecelakaan lalulintas," jelasnya.
(Arif/Kabiro Sukabumi Raya)