Gubernur Sumut Edy Rahmayadi disambut antusias warga di depan Gereja HKBP Lobusingkam |
Medan, INDOSATU.ID - Salah satu bangunan Gereja di Tarutung yang terdampak gempa beberapa waktu lalu dikunjungi orang nomor satu di Sumatera Utara (Sumut).
Gereja HKBP Lobusingkam, di Desa Lobusingkam, Kecamatan Sipoholon, Tapanuli Utara (Taput), tersebut adalah salah satu tempat ibadah yang rusak berat akibat gempa bumi 6,0 SR yang mengguncang Taput, Sabtu (1/10/2022) dini hari lalu.
Dilansir dari Fans Page (FP) Pemerintah Sumatera Utara, sedikitnya tercatat 72 tempat ibadah dan 1.278 unit rumah penduduk, serta fasilitas umum yang rusak akibat gempa tersebut.
Usai meninjau dan menyapa ratusan warga Desa Lobusingkam yang hadir, orang nomor satu di Sumut, Gubernur Edy Rahmayadi berjanji akan membantu membangun ulang gereja tersebut.
"Saya datang bersama Forkopimda, jadi ini akan segera kita bangun, dirobohkan dulu nanti kita bangun kembali, sementara ibadah di luar dulu ya," kata Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, disambut riuh tepuk tangan warga yang hadir.
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi juga menyemangati warga yang terdampak gempa, agar tetap bersabar, tetap semangat dan terus berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
"Bersabar dan berdoa ya ibu-ibu dan bapak-bapak, sehat semuanya ya, yang paling penting tetap berdoa sama Tuhan," kata Edy lagi.
Selain akan membangun ulang gereja, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi juga menyerahkan ratusan paket sembako kepada masyarakat Desa Lobusingkam.
Warga pun antusias menerima bantuan tersebut dan mengucapkan terima kasih atas perhatian Gubernur. Seperti yang disampaikan salah seorang perwakilan warga, Arian Toni Situmorang.
Dikutip dari FP pribadinya, Kamis (6/10/2022), Edy Rahmayadi menuliskan, akan memperhatikan dan membantu warga yang menjadi korban gempa.
"Di saat-saat bencana seperti ini, masyarakat sangat membutuhkan perhatian dari semua pihak. Tanggung Jawab dan Perhatian untuk Pemulihan Pasca Bencana kita akan penuhi," tulis akun FP dengan 95 ribu follower itu.
"Selain menyerahkan bantuan dan perbaikan bangunan, yang juga tak kalah penting menghibur untuk menghilangkan rasa trauma pasca bencana pada masyarakat di sini," tulisnya akun itu lagi.
Menurutnya, bagian penting bagi warga yang menjadi korban adalah, bagaimana warga dapat merasakan kehadiran pemerintah dan pihak lain.
"Melihat, menghibur dan merangkul mereka bagian terpenting dalam kondisi saat ini. tapi saya sangat bangga pada masyarakat disini yang terlihat sangat tegar, kuat juga kompak," tulisnya.
"Bagi saya, seorang pemimpin juga harus mampu bergerak aktif dalam merehabilitasi pasca bencana. Mari bersama kita support saudara-saudara kita di Kabupaten Tapanuli Utara agar cepat bangkit dan pulih kembali," tulisnya lagi.
Sebelumnya, beberapa hari yang lalu, daerah Tapanuli diguncang gempa berkekuatan sekitar 6,0 skala richter (SR).
Banyak bangunan yang hancur akibat guncangan gempa tersebut. Namun, menurut informasi yang didapat, gempa itu tidak berpotensi tsunami. (Lian/indosatu.id)