-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Polsek Namorambe Deliserdang Bagikan Sembako Kepada Warga Kurang Mampu

    Redaksi
    21 Oktober 2022, 12:46 WIB Last Updated 2022-10-21T05:46:31Z
    Banner IDwebhost

    Kapolsek Namorambe membagikan sembako di halaman Mako Polsek Namorambe, Kamis (20/10/2022)

    Deliserdang, INDOSATU.ID - Kepolisian Sektor (Polsek) Kecamatan Namorambe Kabupaten Deli Serdang melaksanakan kegiatan bakti sosial (baksos).

    Kali ini, Kapolsek Namorambe membagikan sembako bagi warga yang dinilai kurang mampu, Kamis (20/10/2022).

    Dalam kegiatan ini, Kapolsek Namorambe AKP Antonius Ginting berupaya membantu meringankan beban masyarakat pasca kenaikan harga BBM.

    Kapolsek Namorambe bersama anggota personil berkeliling membagikan bansos berupa sembako beras dan gula kepada sekitar 50 keluarga di sekitar wilayah Kecamatan Namorambe.

    Selain pembagian langsung ke rumah-rumah warga, pembagian sembako juga dilakukan di halaman Mako Polsek Namorambe.

    Pada kesempatan ini, Antonius Ginting selaku Kapolsek Namorambe mengatakan, bantuan yang diberikan sebagai wujud kepedulian terhadap warga terdampak kenaikan harga BBM.

    "Bantuan yang disalurkan berupa sembako yang diperuntukkan kepada masyarakat terdampak kenaikan harga BBM, dengan harapan semoga dapat meringankan beban masyarakat," tutur Antonius Ginting.

    "Kegiatan bansos ini merupakan wujud kepedulian kami kepada masyarakat dalam upaya membantu kebutuhan saudara kita yang membutuhkan dan meringankan beban masyarakat Deli Serdang terkhusus warga Namorambe," tuturnya lagi.

    Kegiatan pembagian bantuan sosial ini, katanya juga sebagai momen mempererat komunikasi yang baik oleh pihak Kepolisian di tengah-tengah masyarakat.

    "Selain membantu, kegiatan ini juga untuk dapat menjalin hubungan silaturahmi yang baik antara Polri dengan masyarakat," sebutya. (Naek/Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini