-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sangat Luar Biasa, Desa Wisata Hanjeli Meraih Juara lll Kategori Rintisan ADWI 2022

    Kabiro Sukabumi
    31 Oktober 2022, 19:41 WIB Last Updated 2022-10-31T17:22:26Z
    Banner IDwebhost

     

    Desa Wisata Hanjeli Meraih Juara lll Kategori Rintisan ADWI 2022


    INDOSATU.ID || SUKABUMI - Desa Wisata Hanjeli, Kabupaten Sukabumi terpilih menjadi juara III kategori Rintisan dalam Ajang  Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) tahun 2022.


    Penghargaan itu diberikan di Ballroom Gedung Sapta Pesona, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Jakarta, Minggu (30/10/22).


    Informasi yang dihimpun, Desa Wisata asal Kabupaten Sukabumi itu masuk dalam 50 Desa wisata terbaik di seluruh Indonesia. 


    ADWI sendiri merupakan salah satu program unggulan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).


    Para Kepala Desa yang dinyatakan sebagai pemenang menerima piagam penghargaan


    Perhelatan ADWI tersebut juga dijadikan momentum untuk mengapresiasi keberhasilan desa wisata dalam mengembangkan Desa Wisata  berkelanjutan, berdaya saing global, dan berkelas dunia.


    Founder Desa Wisata Hanjeli, Abah Asep menyampaikan, bahwa pencapaian ini berkat usaha dan kerja keras serta dukungan semua pihak, hingga hanjeli menjadi populer sebagai komoditi ketahanan pangan alternatif.


    "Kami bangga dengan potensi yang ada di Kabupaten Sukabumi, melalui konsep eduwisata, kita bisa memadukan hanjeli sebagai salah satu biodeversity dengan budaya dan tradisi  menjadi wujud lokal wisdom yang prospektif," ujar Abah Asep.


    Abah Asep mengucapkan, rasa syukur dan terimaksih atas dukungan dan kontribusi semua stakeholder yang menjadikan Desa wisata hanjeli sampai pada pencapaian sekarang.


    "Alhamdulillah, peran pemerintah, akademisi, komunitas/masyarakat, pengusaha dan media jelas menjadi strategis dan berdampak positif," tuturnya. 


    "Tentu harapan kedepan, kolaborasi ini menjadi lebih kuat, karena saya sendiri menjadikan pencapaian sekarang adalah pondasi untuk agenda yang lebih besar, yaitu menjadi bagian dari pelestarian budaya, SDA dan kesejahteraan masyarakat," pungkas Abah Asep.


    Sumber: Rd

    Editor: Arif/Kabiro Sukabumi Raya

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini