Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Lembursitu Polres Sukabumi Kota Kawal Bansos Untuk Terdampak Gempa Cianjur |
INDOSATU.ID || SUKABUMI – Polsek Lembursitu Polres Sukabumi Kota Kawal bantuan sembako dari warga Masyarakat Kelurahan Lembursitu Kecamatan Lembursitu Kota Sukabumi, Ahad (27/11/2022).
Menurut informasi yang dihimpun, Kapolsek Lembursitu Iptu Agus Suherman SE, menyampaikan, pengawalan oleh Bhabinkamtibmas tersebut sebagai bentuk kepedulian anggota Polri untuk memberikan pelayanan pengayom dan pengamanan bantuan sosial, agar diperjalanan tidak mendapatkan hal-hal yang tidak diinginkan.
"Semoga dengan bantuan Polri dan masyarakat khususnya yang mendistribusikan sumbangan dapat sampai kepada yang benar-benar membutuhkan sebagai masyarakat terdampak bencana," ungkapnya.
"Alhamdulillah, penyerahan bansos kepada korban dampak gempa Cianjur telah sampai dan diterima oleh aparat RT dan RW Kampung Bunikasih dan Kampung Jambudipa Kecamatan Warung Kondang," ungkapnya lagi.
"Pengawalan bantuan ini merupakan salah satu kepedulian Polri dan warga masyarakat atas kejadian yang menelan korban jiwa dan yang terdampak oleh gempa," terangnya.
"Semoga bermanfaat dan dapat meringankan beban warga terdampak," terangnya.
(Arif/Kabiro Sukabumi Raya)