-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Tak Disangka, Maroko Tumbangkan Belgia Dengan Skor 2-0 di Fase Grup F Piala Dunia

    Redaksi
    27 November 2022, 22:54 WIB Last Updated 2022-11-27T15:54:53Z
    Banner IDwebhost

    Para pemain Timnas Maroko yang berlaga di Piala Dunia 2022 Qatar 

    Qatar, INDOSATU.ID - Malam ini waktu Indonesia, Timnas Belgia berhadapan dengan Timnas Maroko.

    Timnas Belgia akan berhadapan dengan Timnas Maroko pada laga kedua Grup F Piala Dunia 2022, Minggu (27/11/2022) malam WIB.

    Sementara itu, banyak pengamat dan netizen yang lebih mengunggulkan Belgia dari pada  Maroko.

    Salah satu bintang sepakbola Belgia, Eden Hazard dan rekan setimnya berhasil menaklukkan Kanada dengan skor tipis 1-0 pada laga perdana.

    Saat menghadapi Kanada, Belgia mendapat tiga poin lewat gol tunggal yang dicetak oleh pemain Belgia bernama Michi Batshuayi.

    Sebenarnya Belgia memiliki  modal bagus untuk menghadapi Maroko, namun Belgia harus menerima kekalahan usai dibantai oleh Maroko dengan skor 2-0.

    Laga antara Belgia dengan Maroko berlangsung sengit. Tampak para pemain Maroko bermain habis-habisan.

    Pada menit 45+1, pemain Maroko bergembira usai tendangan bebas pagar dari sebelah kanan lapangan mampu menjebol gawang Belgia, skor berubah 1-0 untuk kemenangan sementara Maroko.

    Sempat diakui dan diputuskan sebagai gol, akhirnya wasit kemudian menggunakan teknologi VAR untuk meyakinkan keputusan tersebut.

    Usai menggunakan VAR, wasit utama dibantu wasit lainnya memutuskan gol itu tidak sah, sehingga skor tetap imbang 0-0.

    Masuk babak kedua, para pemain Maroko seolah tidak kenal lelah dan terus bermain ngotot.

    Alhasil, Maroko berhasil mencetak gol lewat umpan dari sisi kiri lapangan pada menit ke-68.

    Pemain Maroko yang berdiri di depan gawang Belgia mengecoh pandangan Courtois yang sedang menjaga gawang Belgia.

    Tidak menyentuh, bola dari sepakan langsung melambung dan menembus pertahanan Courtois. Skor pun berubah menjadi 1-0 untuk kemenangan sementara Maroko.

    Merasa tertinggal, pemain Belgia berusaha bangkit dan menyusun strategi menembus benteng pertahanan Maroko, namun tak satu pun gol yang berhasil dicetak Belgia.

    Mendekati waktu 90 menit, Belgia malah semakin jauh ketinggalan usai Maroko berhasil mencetak gol ke-dua.

    Debut di depan gawang Belgia langsung dimanfaatkan pemain Maroko yang berdiri di depan gawang Courtois.

    Menggunakan kaki kanan, bola melaju begitu kencang dan Courtois tak mampu menghentikan.

    Belgia pun tertinggal 2-0 dari Maroko pada menit 90+.

    Pada laga sebelumnya, Maroko mampu menahan imbang tanpa gol Timnas Kroasia.

    Menurut informasi yang berhasil dihimpun, Belgia dan Maroko pernah bertemu tiga kali.

    Dari tiga laga tersebut, dua laga dimenangkan Belgia, dan satu laga dimenangkan Maroko.

    Tentu catatan ini menjadi bahan pertimbangan bagi para pengamat sepakbola, namun semua itu tidak berarti, sebab Maroko berhasil mencetak dua gol dalam 45 menit babak kedua.

    Hasil laga Maroko dan Belgia pada laga sebelumnya:

    26/03/2008 Belgia 1-4 Maroko (Persahabatan)
    07/09/1999 Belgia 4-0 Maroko (Persahabatan)
    19/06/1994 Belgia 1-0 Maroko (Piala Dunia 1994)

    (Lian/Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini