Bhabinkamtibmas Polsek Cikole Resor Sukabumi Kota Dampingi IDI dan Asklin Kota Sukabumi Berikan Bantuan Kemanusiaan Terhadap Warga Terdampak Gempa Bumi |
INDOSATU.ID || SUKABUMI - Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Cikole Resor Sukabumi Kota mendampingi IDI (Ikatan Dokter Indonesia) dan Asklin Kota Sukabumi dalam rangka memberikan bantuan kemanusiaan kepada warga terdampak bencana gempa bumi di Kabupaten Cianjur, Minggu (4/12/2022).
Pemberian bantuan kemanusiaan tersebut diselenggarakan dengan membuka posko pengobatan gratis.
Selain itu, memberikan donasi bagi korban bencana gempa bumi di Kampung Bayabang dan Kampung Barujaya Desa Talaga Kecamatan Cugenang Kabupaten Cianjur.
Bhabinkamtibmas Polsek Cikole Resor Sukabumi Kota Dampingi IDI dan Asklin Kota Sukabumi Berikan Bantuan Kemanusiaan Terhadap Warga Terdampak Gempa Bumi |
"Hari ini, kami dari Bhabinkamtibmas Polsek Cikole, Saya Aipda Novan mendampingi IDI dan Asklin Kota Sukabumi untuk memberikan pelayanan kesehatan," ujar Bhabinkamtibmas Polsek Cikole Aipda Novan Suryadinata kepada awak media.
"Pelayanan kesehatan ini dilakukan dengan membuka posko pengobatan gratis di Kampung Bayabang dan Kampung Barujaya Desa Talaga Kecamatan Cugenang Cianjur ini," ujarnya lagi.
"Selain pengobatan gratis, IDI dan Asklin Kota Sukabumi juga memberikan donasi bagi warga yang terdampak bencana gempa bumi, khususnya yang ada di sekitar wilayah Kampung Bayabang dan Kampung Barujaya Desa Talaga Cugenang," sambungnya.
Diketahui kemudian, posko pengobatan gratis yang didirikan pihak IDI dan Asklin Kota Sukabumi akan dibuka selama beberapa hari ke depan untuk memberikan pelayanan kesehatan sebagai bentuk bantuan kemanusiaan.
(Arif/Kabiro Sukabumi Raya)