-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    DPD XTC Riau Siap Sukseskan Rapat Akbar Persiapan Anniversary XTC Pekanbaru Ke-15

    Redaksi
    17 Desember 2022, 21:19 WIB Last Updated 2022-12-17T14:20:27Z
    Banner IDwebhost

    DPD XTC Riau Siap Sukseskan Rapat Akbar Persiapan Anniversary XTC Pekanbaru Ke- 15

    Pekanbaru, INDOSATU.ID - Organisasi XTC Dewan Pimpinan Daerah Provinsi Riau menyatakan siap turut hadir dalam acara pertemuan rapat persiapan acara puncak anniversary XTC Pekanbaru yang ke 15 Tahun.

    Hal itu disampaikan Dhika Tanjung, salah satu pengurus XTC Provinsi Riau kepada redaksi indosatu.id, melalui siaran pers yang dikirimnya.

    Kegiatan rapat akbar tersebut dilaksanakan pada hari ini, Sabtu (17/12/2022), dimulai pada pukul 19.00 WIB.

    Hingga kini, organisasi masyarakat kepemudaan ini telah terbentuk di 12 DPC (Dewan Pimpinan Cabang di 12 kabupaten yang ada di Provinsi Riau.

    Untuk kali ini, Kota Pekanbaru dihunjuk sebagai tuan rumah pada acara akbar tersebut.

    "Dengan Persiapan acara tersebut, kita akan mengundang seluruh jajaran XTC Indonesia tingkat Ranting, PAC, DPC,dan seluruh Cabang lain yang tergabung di keluarga besar XTC Se- Provinsi Riau," ujar Dhika.

    Dalam kemeriahan itu, akan mengangkat tema 'Ayo Sukseskan Anniversary XTC Pekanbaru yang ke 15 Tahun Kejayaannya', yang jatuh pada tanggal 1 Januari 2023.

    Bertempat di halaman Purna MTQ Kota Pekanbaru, Jalan Sudirman Pekanbaru Kota, acara itu beragendakan pertemuan rapat, dan mendiskusikan musyawarah pembentukan struktur panitia acara Anniversary XTC Pekanbaru yang ke 15 Tahun.

    Dhika juga mengatakan, rapat ini juga sebagai bentuk reunian akbar jajaran cabang seluruh keluarga besar XTC Provinsi Riau. 

    "Rapat ini kita gelar juga dalam bentuk silahturahmi dan memperkuat kebersamaan, kita juga akan menghadirkan jajaran tingkat PAC dari Kecamatan," terangnya melalui siaran pers yang diterima redaksi indosatu.id.

    Selain para kader, para senior pendiri Sexyroad di XTC Pekanbaru juga turut hadir. Kehadiran mereka akan menjadi pendukung dalam acara rapat tersebut agar berjalan lebih baik.

    "Tidak ada keegoisan senior mau pun junior di organisasi ini, kita sama dan kita satu, tujuan kita NKRI dan kita adalah XTC Indonesia, kuat dalam persaudaraan," ucapnya.

    "Kita sukseskan dan kita bangkitkan kembali XTC Se-Provinsi Riau agar lebih baik untuk kedepannya dan lebih berguna untuk masyarakat Indonesia," ucapnya Dhika lagi.

    "Insyaallah.. dengan harapan besar kami, bersama-sama untuk mencapai tujuan kesuksesan demi nama besar XTC Se- Provinsi Riau," harapnya.

    "Bersama-sama agar dapat lebih bermanfaat bermatabat dalam menjunjung tinggi nilai-nilai kita baik pada usaha, kebudayaan, kerjasama serta persaudaraan di dalam organisasi XTC Se- Provinsi Riau, serta mewujudkan kepedulian sosial terhadap masyarakat Indonesia yang saat ini sedang banyak ditimpa musibah bencana," harapnya lagi.

    "Kami keluarga besar XTC Provinsi Riau memohon izin atas doa restu atas kegiatan organisasi kami agar berjalan dengan baik serta meningkatkan kualitas pemuda Riau yang bermanfaat untuk NKRI, dan menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila, XTC Indonesia, kuat dalam persaudaraan," tutup Dhika Tanjung, yang menjabat sebagai Komandan Satuan Khusus XTC DPD Riau. (Admin/Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini