-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Ketua Katar Labuhanbatu, Ansyari Siregar Hadiri Temu Karya Karang Taruna Kecamatan Panai Hilir

    Redaksi
    24 Desember 2022, 01:10 WIB Last Updated 2022-12-23T18:24:31Z
    Banner IDwebhost

    Ketua Karang Taruna Kabupaten Labuhanbatu, Ahmad Ansyari Siregar diabadikan bersama jajaran Karang Taruna Kecamatan Panai Hilir, Kamis (22/12/2022) | Foto: ist

    Labuhanbatu, INDOSATU.ID - Organisasi Karang Taruna atau yang sering disebut Katar merupakan organisasi kepemudaan yang dibentuk oleh masyarakat.

    Katar dapat berfungsi sebagai wadah generasi muda untuk mengembangkan diri, tumbuh, dan berkembang atas dasar kesadaran serta tanggung jawab sosial.

    Dalam berkarya, Katar berorientasi pada tujuan agar tercapainya kesejahteraan sosial untuk masyarakat, dengan menggunakan potensi dari, oleh, dan untuk generasi muda.

    Menjadi organisasi sosial kepemudaan, Katar juga merupakan wadah pembinaan dan pengembangan serta pemberdayaan.

    Dalam hal ini, mengupayakan dan mengembangkan kegiatan ekonomi produktif dengan pendayagunaan semua potensi yang ada di lingkungan setempat, baik sumber daya manusia maupun sumber daya alam.

    Hal inilah yang ingin dilakukan Katar Kabupaten Labuhanbatu. Sebagaimana dilaksanakannya 'Temu Karya Karang Taruna Kecamatan Panai Hilir' Kabupaten Labuhanbatu, Sumut.

    Jahotben Simbolon menerima pataka dari Ansyari Siregar selaku Ketua Karang Taruna Labuhanbatu, Kamis (22/12/2022) | Foto: istimewa.

    Bertempat di aula Kantor Camat Panai Hilir, 'Temu Karya Karang Taruna Kecamatan Panai Hilir' ini telah sukses dilaksanakan, Kamis (22/12/2022).

    Dalam kesempatan itu, Ketua Karang Taruna Kabupaten Labuhanbatu, Ahmad Ansyari Siregar, SH., MH., Katar Labuhanbatu akan mendukung program-program positif Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Labuhanbatu demi kemajuan Kabupaten Labuhanbatu.

    "Selamat atas terselenggaranya Temu Karya Karang Taruna Kecamatan Panai Hilir. Semoga tercetus gagasan-gagasan untuk mendukung program Pemerintah Bolo Labuhanbatu," tutur Ansyari.

    Selain itu, Ansyari juga menginginkan para pemuda desa yang ada di Kecamatan Panai Hilir turut aktif memainkan perannya sebagai pemuda pada kegiatan-kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat Labuhanbatu, khususnya masyarakat Panai Hilir.

    "Kita berharap agar pemuda yang ada di Kecamatan Panai Hilir ini lebih berperan aktif dalam kegiatan sosial kemasyarakatan," tuturnya lagi.

    Sebelumnya, saat acara akan dimulai, Ketua Karang Taruna Labuhanbatu itu mengucapkan bela sungkawa dan berkirim doa kepada Alm. Bapak Marwan Rambe, Camat Panai Hilir.

    Dalam kesempatan itu, secara aklamasi terpilih pula Jahotben Simbolon sebagai Ketua Karang Taruna Kecamatan Panai Hilir.

    Usai terpilih, pada sambutannya, Ketua terpilih Jahotben Simbolon mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah memberikan kepercayaan kepadanya.

    "Terimakasih kepada Ketua Karang Taruna Labuhanbatu, abangda Ansyari Siregar. Terimakasih buat kawan-kawan yang telah mendukung saya untuk menjadi Ketua Karang Taruna Kecamatan Panai Hilir," ujarnya, sebagaimana dalam siaran pers yang diterima redaksi indosatu.id.

    Ia juga mengatakan akan tetap melakukan koordinasi kepada Ketua Karang Taruna Labuhanbatu dalam menjalankan program-progam Karang Taruna di tingkat Kecamatan Panai Hilir.

    Sebagaimana yang disampaikan Ketua Karang Taruna Labuhanbatu, Jahotben juga berharap kedepannya akan muncul ide dan gagasan pemuda untuk mendukung program Pemerintah Bolo Labuhanbatu, khususnya untuk Kecamatan Panai Hilir.

    "Kita berharap agar pemuda Kecamatan Panai Hilir dapat berperan aktif dalam kegiatan sosial kepemudaan, yang bermanfaat bagi masyarakat," ungkap Jahotben.

    Kedepannya, Jahotben akan terus melakukan sosialisasi kepada para pemuda desa di Kecamatan Panai Hilir, tentunya agar pemuda mau terlibat dalam pembangunan Kabupaten Labuhanbatu, sebagaimana motto Pemkab, "Pemerintah Bolo Labuhanbatu". (Lian/Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini