-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Pasca Tragedi Bom Bunuh Diri di Mapolsek Astana Anyar Bandung, Kapolres Sukabumi Kota Pastikan Pelayanan Kepolisan Terhadap Masyarakat Lancar

    Kabiro Sukabumi
    07 Desember 2022, 16:49 WIB Last Updated 2022-12-07T15:45:15Z
    Banner IDwebhost

     

    Pasca Tragedi Bom Bunuh Diri di Mapolsek Astana Anyar Bandung, Kapolres Sukabumi Kota Pastikan Pelayanan Kepolisan Terhadap Masyarakat Lancar

    INDOSATU.ID || SUKABUMI - Pasca tragedi bom bunuh diri di Mapolsek Astana Anyar Bandung, Kapolres Sukabumi Kota, AKBP SY. Zainal Abidin pastikan pelayanan Kepolisan terhadap masyarakat tetap berjalan dengan lancar. 


    Hal itu disampaikannya usai melakukan konferensi pers di Mapolres Sukabumi Kota, Rabu (7/12/2022) siang.


    "Semua dalam kondisi yang normal dan pemberlakuan pelayanan berjalan seperti biasa. Seluruh wilayah hukum Polres Sukabumi Kota menjadi fokus kami dalam setiap kegiatan pengamanannya maupun seluruh pengelolaan harkamtibmasnya," ujar AKBP SY. Zainal Abidin kepada awak media.


    "Untuk di Mako, kita tetap menggunakan SOP yang ada, ada metal detektor, sistem pendataan dan penggeledahan barang yang dibawa dan kami pastikan kegiatan deteksi dini selalu kita laksanakan secara maksimal," sambungnya.


    Selain pelayanan masyarakat yang akan tetap dilaksanakan dengan profesional, AKBP SY. Zainal Abidin juga menginstruksikan Jajarannya untuk meningkatkan kewaspadaan di setiap pelaksanaan tugas. 


    "Kami sudah mendapatkan intruksi dari bapak Kapolda Jawa Barat untuk meningkatkan kewaspadaan di masing-masing Mako (markas komando) maupun Aspol (asrama polisi) yang ada di wilayah hukum dan menjadi tanggung jawab Polres Sukabumi Kota," tegas AKBP SY. Zainal Abidin.


    "Kami juga sudah menekankan kepada seluruh personel untuk meningkatkan kewaspadaan juga pada saat melakukan aktifitas di luar kantor dalam setiap pelaksanaan kegiatan operasional di lapangan," sambungnya.


    "Kami berharap upaya-upaya ini bisa membuahkan hasil. Kami semua dari pihak Kepolisian diberikan keamanan, keselamatan dalam setiap pelaksanaan tugas dan kami mohon dukungan dan do'a dari masyarakat," pungkasnya.


    (Arif/Kabiro Sukabumi Raya)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini