-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Perkumpulan MOI Provinsi Banten Salurkan Bantuan Kepada Korban Gempa di Cianjur

    Redaksi
    08 Desember 2022, 17:13 WIB Last Updated 2022-12-08T10:13:17Z
    Banner IDwebhost

    Perkumpulan MOI Provinsi Banten Salurkan Bantuan Kepada Korban Gempa di Cianjur

    CIANJUR, INDOSATU.ID - Pengurus beserta anggota Media Online Indonesian (MOI) DPC Kabupaten Lebak, menyalurkan bantuan kepada warga terdampak bencana gempa bumi di Kabupatan Cianjur, Jawa Barat. 

    Bantuan disalurkan langsung ke posko pengungsian di Desa Jambudipa,  Kecamatan Warungkondang, Kabupaten Cianjur, Rabu (7/12/2022).

    Sebelumnya, telah terjadi bencana alam gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,6 Skala Richter (SR) pada Senin (21/11/2022) lalu.

    Peristiwa itu telah menyebabkan ribuan rumah rusak, dan beberapa fasilitas umum seperti perkantoran, sekolah, dan tempat ibadah juga tampak rusak.

    "Kami para pengurus MOI DPC Kabupaten Lebak telah menyalurkan bantuan donasi berupa uang tunai yang diterima langsung oleh bapa Rusli, selaku perwakilan warga di Rt 03/07 Desa Jambudipa, Kecamatan Warungkondang," ujar Deni, selaku Ketua MOI DPC Lebak. 

    Deni berharap, semoga bantuan ini dapat meringankan beban yang dialami oleh warga yang menjadi korban gempa di wilayah tersebut.

    Bantuan yang diberikan tersebut merupakan bentuk solidaritas dari para insan pers yang tergabung di organisasi Media Online Indonesia (MOI) Se-Provinsi Banten.

    "Penyaluran bantuan ini diserahkan langsung oleh Ketua MOI DPW Banten, yang didampingi para Ketua DPC, Sekretaris dan Bendahara dari beberapa DPC," ujarnya lagi.

    Rusli, yang merupakan salah satu warga yang menerima bantuan, mengucapkan terima kasih atas bantuan tersebut.

    "Insya Allah, bantuan tersebut dapat meringankan beban kami yang terdampak bencana gempa," tuturnya.

    "Terima kasih MOI.  Semoga MOI  semakin maju dan berkah," pungkas Rusli. (Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini