-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    7 Rumah di Sei Berombang Labuhanbatu Dilalap Api, Erik Atrada: Segera Kita Bangun

    Redaksi
    22 Januari 2023, 12:01 WIB Last Updated 2023-01-25T20:16:52Z
    Banner IDwebhost

    7 Rumah di Sei Berombang Labuhanbatu Dilalap Api, Erik Atrada: Segera Kita Bangun

    Labuhanbatu, INDOSATU.ID - Beberapa waktu lalu, sekitar tujuh rumah warga Sei Berombang Kecamatan Panai Hilir Kabupaten Labuhanbatu dilalap si jago merah.

    Peristiwa naas itu menimpa rumah warga yang terletak di Jalan Ismail Banda Lingkungan 3 Kelurahan Sei Berombang pada hari Senin (16/1/ 2023) lalu.


    Bupati Labuhanbatu, dr. H. Erik Atrada Ritonga, menyampaikan rasa turut berduka mewakili Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu.

    "Atas nama Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu, saya turut berduka atas musibah yang menimpah saudara kita yang berada di Sei Berombang," tulis akun resmi Erik Atrada Ritonga, Jum'at (20/1/2023).

    Bupati Labuhanbatu Erik Atrada Ritonga dan Wabup Labuhanbatu Ellya Rosa Siregar bersama warga Sei Berombang saat berkunjung ke rumah keluarga korban kebakaran 

    Terkait duka kebakaran tersebut, Bupati Labuhanbatu itu juga mengajak para korban agar tetap bertawakal.

    "Musibah tidak dapat ditolak, semua hadir atas kehendak Allah SWT, sebagai hambanya yang beriman kita wajib bertawakal dan selalu bersyukur atas apa yang kita terima," sebut Erik, dikutip dari laman media sosial resminya.

    Sembari menghibur para keluarga korban kebakaran, ia pun meminta para korban agar mengambil hikmah dari kejadian tersebut.

    Masih lanjutnya, Erik bersama Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu berjanji akan segera membangun rumah korban yang terbakar.

    "Semoga dengan musibah ini ada hikmah dibaliknya. Insyaa Allah, dalam waktu dekat rumah korban kebakaran segera akan kita bangun," sebutnya lagi.


    "Walaupun tidak cantik, namun bisa berdiri seperti semula dan dapat saudara tempati kembali," jelasnya.

    Dalam perealisasian pembangunan itu, Erik Atrada selaku Bupati Labuhanbatu juga telah menginstruksikan hal tersebut kepada Kepala Dinas Perkim Kabupaten Labuhanbatu.

    "Hari ini kita langsung bawa Kepala Dinas Perkim untuk melakukan pengukuran tujuh rumah yang terbakar tersebut, mudah-mudahan minggu ini dapat dimulai pengerjaannya," tutupnya. (Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini