Gelar Jumat Curhat, Kapolsek Lembursitu Dengarkan Keluhan Masyarakat |
INDOSATU.ID || SUKABUMI - Kapolsek Lembursitu AKP Agus Suherman, SE., mendengarkan aspirasi dan masukan dari masyarakat melalui program ‘Jumat Curhat’.
Kegiatan ini dilakukan di Kampung Situgede RT 01/06 Kelurahan Cipanengah Kecamatan Lembursitu Kota Sukabumi, Jum'at (6/1/2023).
Program ‘Jumat Curhat’ yang digagas Mabes Polri ini dilakukan Polda, Polres, hingga tingkat Polsek.
Tujuannya supaya Kepolisian menerima curhatan masyarakat terkait tugas anggota di lapangan, termasuk memberi saran dan masukan atas hal yang dirasakan masyarakat.
“Kami berharap komunikasi yang aktif bersama warga bisa membuat kehadiran Polri di setiap aktifitas kegiatan masyarakat bisa bermanfaat,” kata AKP Agus Suherman, SE.
Program Jumat Curhat ini merupakan salah satu upaya pembinaan kemitraan Polsek Lembursitu Polres Sukabumi Kota dengan masyarakat.
Dimana Polri dapat berinteraksi secara langsung dengan masyarakat untuk mendengarkan saran, kritikan, masukan serta aduan masyarakat.
(Arif/Kabiro Sukabumi Raya)