-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kasat Narkoba Polres Labuhanbatu Bungkam Ditanya Hasil Lidik Nama Pengedar Narkoba Yang beredar di Medsos

    Redaksi
    10 Januari 2023, 01:06 WIB Last Updated 2023-01-09T18:06:01Z
    Banner IDwebhost

    Foto: screenshot hasil konfirmasi awak media dengan Kasat Narkoba Polres Labuhanbatu, Senin (9/1/2023)

    Labuhanbatu, INDOSATU.ID - Kasat Narkoba Polres Labuhanbatu AKP Roberto P Sianturi memilih bungkam ketika ditanya terkait hasil penyelidikan nama-nama pengedar narkoba yang dilansir dari akun medsos bernama Bima Sakti.

    Pasalnya, warga Kabupaten Labuhanbatu mengeluh aktivitas peredaran narkoba semakin merajalela dan semakin meresahkan warga.

    Dari informasi yang dihimpun, Kasat Narkoba Polres Labuhanbatu AKP Roberto P Sianturi pernah mengaku berterimakasih atas informasi yang diberikan awak media ini.

    Bahkan ia berjanji akan melidik nama-nama terduga pengedar narkoba di ibukota Kabupaten Labuhanbatu, Rantauprapat, yang sebelumnya viral di media sosial facebook.

    Sebelumnya, nama-nama terduga pengedar narkoba tersebut dilansir dari akun media sosial facebook bernama Bima Sakti, pada tanggal 6 Desember 2022. 

    Namun hingga saat ini, hasil penyedilikan Sat  Narkoba Polres Labuhanbatu belum ada tindakan terhadap nama-nama terduga pengedar narkoba yang viral di medsos tersebut. 

    Terkait hal itu, AKP Roberto P Sianturi memilih bungkam ketika konfirmasi awak media ini melalui pesan singkat WhatsApp.

    Kebungkaman itu terkait hasil Lidik Sat Narkoba Polres Labuhanbatu terkait nama-nama terduga pengedar narkoba yang sempat viral di media sosial facebook bernama Bima Sakti.

    Pewarta: Alisahbana
    Editor: Dhika
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini