Mempererat Tali Silaturahmi dan Memperkuat Sinergitas TNI-Polri Dengan Masyarakat |
SUKABUMI, INDOSATU.ID - Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Warudoyong Bripka Rhobert Saputra bersama Babinsa Warudoyong kembali menyambangi warga rusunawa di Jalan Lingkar Selatan Kampung Cijambe Paojan RW 10 Kelurahan Sukakarya Kecamatan Warudoyong Kota Sukabumi, Sabtu (14/1/2023).
Anjangsana tersebut dilakukan untuk mempererat tali silaturahmi dan memperkuat sinergitas TNI-Polri dengan masyarakat serta menyampaikan pesan Kamtibmas untuk mewujudkan kondusifitas di wilayah. Hal itu disampaikan PLH Kapolsek Warudoyong, AKP Iman Retno saat dikonfirmasi wartawan.
"Kegiatan Anjangsana ini memang sudah menjadi tugas Bhabinkamtibmas untuk mempererat tali silaturahmi dan memperkuat sinergitas antara Polri dengan masyarakat," ujar AKP Iman Retno kepada awak media.
"Dalam pelaksanaannya, anggota kami bisa menyampaikan pesan maupun imbauan Kamtibmas serta mengajak peran serta masyarakat untuk menjaga kondusifitas lingkungannya," sambungnya.
Iman juga menyebut, kegiatan anjangsana yang rutin dilaksanakan personelnya tersebut dijadikan kesempatan untuk mensosialisasikan program Bebeja Kapolres.
"Pada kesempatan anjangsana itu pula, para personel kami di lapangan mensosialisasikan program Bebeja Kapolres sebagai salah satu layanan Polres Sukabumi Kota dalam mendengar dan memperoleh informasi, baik seputar kamtibmas, saran, masukan, pengaduan bahkan keluhan masyarakat," sebut AKP Iman.
"Program ini bisa diakses masyarakat melalui aplikasi WhatsApp di nomor 082126054961 atau melalui akun medsos Instagram, Facebook maupun Twitter," pungkasnya.
(Arif/Kabiro Sukabumi Raya)