Serka Agus Sitepu Babinsa 0622/ Parakansalak Berikan Motivasi Sosial Saat Musyawarah PK KNPI di Parakansalak |
SUKABUMI || INDOSATU.ID - Serka Agus Sitepu Bintara Pembina Desa (Babinsa) dari Koramil 0622-04/Parakansalak menghadiri kegiatan musyawarah Pengurus Kecamatan Komite Nasional Pemuda Indonesia (PK-KNPI) di aula Kecamatan Parakansalak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Pada kesempatan tersebut, Agus menjelaskan pentingnya peran pemuda dalam pembangunan masa depan.
Apalagi dengan kebersamaan semua unsur lapisan masyarakat tentu akan membawa perubahan yang positif untuk pembangunan di semua bidang.
Selain melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan para pemuda, tak bosan-bosannya ia selalu mengingat dan memberikan motivasi kepada para muda untuk selalu aktif memperhatikan kondisi lingkungan menjaga dan melestarikan budaya kebersihan.
"Peran pemuda sangat penting untuk pembangunan masa depan, maka dari itu, para pemuda harus tetap semangat menjaga persatuan dan kesatuan," ungkapnya, Selasa (17/01/2023) kepada awak media.
Masih kata Agus, untuk kegiatan-kegiatan di Koramil Parakansalak terus berjalan baik dan lancar serta selalu berkordinasi dan kolaborasi dengan berbagai elemen warga masyarakat termasuk para pemuda.
"Kita akan mengandeng semua elemen masyarakat dan juga para pemuda disini, untuk selalu menjaga dan melestarikan lingkungan terutama terkait dengan kebersihan," tegasnya.
Agus menambahkan, dalam musyawarah PK KNPI kemarin, ia berharap agar peran serta para pemuda dan OKP atau Ormas bisa memberikan kontribusi positif bagi kemajuan daerah.
"Harapan saya ya itu, semua harus berperan aktif dalam kemajuan dan tetap memperhatikan lingkungan disekitar kita," harap Agus.
(Arif/Kabiro Sukabumi Raya)