-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Dandim 0607 Kota Sukabumi Hadiri Pelantikan dan Diklat BPC HIPMI Kota Sukabumi

    Kabiro Sukabumi
    14 Februari 2023, 15:44 WIB Last Updated 2023-02-14T10:33:44Z
    Banner IDwebhost

     

    Dandim 0607 Kota Sukabumi Hadiri Pelantikan dan Diklat BPC HIPMI Kota Sukabumi


    SUKABUMI, INDOSATU.ID - Kegiatan Pelantikan dan Diklat BPC HIPMI Kota Sukabumi, dengan tema "Harmonisasi Pengusaha Muda Sebagai Pilar Peningkatan Ekonomi Sukabumi".


    Kegiatan itu dilaksanakan di Hotel Fresh Jalan Bhayangkara No 127 Kelurahan Keramat Kecamatan Gunungpuyuh Kota Sukabumi, Selasa (14/02/2023).


    Kegiatan ini turut dihadiri oleh H. Andri Setiawan Hamami, SH., MH., selaku Wakil Walikota Sukabumi. AKBP Sy. Zainal Abidin S.IK., selaku Kapolres Kota Sukabumi, Setiyowati SH., MH., selaku Kepala Kejari Kota Sukabumi, Agus Wawan Gunawan, S.IP., selaku Kadis Kumindag Kota Sukabumi, Didin Syarifudin selaku Kadis DPMPTSP Kota Sukabumi.


    Selain itu, hadir pula Nurul Jaman Hadi selaku Ketua Umum BPC HIPMI KotaSukabumi, Wahyudi Yuka selaku Ketua Dewan Pembina HIPMI, Surya Batara Kartika selaku Ketua Umum BPD HIPMI Jabar, Reza Mansyur selaku Sekretaris BPD HIPMI Jabar, Raden Koesoemo Hutaripto selaku Ketua Karang Taruna Kota Sukabumi, dan Anggota HIPMI Kota Sukabumi lainnya.


    Dandim 0607 Kota Sukabumi Hadiri Pelantikan dan Diklat BPC HIPMI Kota Sukabumi

    Komandan Kodim 0607/ Kota Sukabumi Letkol Inf Dedy Ariyanto, S.I.P., M.M.Han., M.I.Pol., dalam sambutannya mengatakan, "Kami bersyukur dapat berdiri disini pada acara Pelantikan dan Diklat BPC Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Sukabumi," tuturnya.


    "Pengusaha harus memiliki perencanaan dan target yang ditentukan. Kami bersama-sama memiliki tekat untuk menciptakan stabilitas umum," jelasnya.


    "Kami siap bekerjasama dalam bidang IPOLEKSOSBUDHANKAM untuk menciptakan stabilitas demi kemajuan Kota Sukabumi dan bangsa Indonesia," jelasnya lagi.


    "Selalu ciptakan usaha yang inovatif sehat dan ciptakan kebersamaan. Selamat kepada HIPMI Kota Sukabumi yang baru, diharapkan untuk kedepan menjadi lebih maju dan sukses," ungkapnya.


    Sementara, H. Achmad Fahmi, S.Ag., M.M.Pd., selaku Walikota Sukabumi menyampaikan, "Kami ucapkan selamat untuk HIPMI Kota Sukabumi. Mari bersinergi dengan unsur Forkopimda, dan adakan silaturahmi," ujarnya.


    "HIPMI mempunyai peran dalam mewujudkan menjadi Indonesia Emas. Kami berharap dapat mengembangkan sektor ekonomi di Kota Sukabumi," ujarnya lagi.


    "Kami mohon dukungan kepada HIPMI terkait dengan penduduk kemiskinan, ini merupakan PR kita Semua. Tingkat pengangguran di Kota Sukabumi saat ini jumlahnya semakin banyak, kami harapkan HIPMI dapat menurunkan tingkat pengangguran dengan jalan membuka lapangan usaha untuk menciptakan lapangan pekerjaan," tuturnya.


    Target 2024, tingkat kemiskinan di Kota Sukabumi harapannya hilang. Bagaimana HIPMI kedepan mempunyai peran pembangunan ekonomi kelompok.


    HIPMI harus bisa  menciptakan wira usaha unggul untuk mengurangi tingkat pengangguran.


    "Jadilah organisasi yang ekspresif dan berguna di tengah permasalahan di Kota Sukabumi.  Selamat bertugas selamat menciptakan inovasi untuk pengembangan usaha di Kota Sukabumi," pungkasnya.


    (Arif/Kabiro Sukabumi Raya)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini