-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Dua Kapolsek dan Satu Kasat di Polres Labuhanbatu Diganti, Wakapolres Pimpin Upacara

    Redaksi
    25 Maret 2023, 00:45 WIB Last Updated 2023-03-25T16:17:20Z
    Banner IDwebhost

    Dua Kapolsek dan Satu Kasat di Polres Labuhanbatu Diganti, Wakapolres Pimpin Upacara

    Rantauprapat, INDOSATU.ID - Wakil Kepala Kepolisian Resor (Wakapolres) Labuhanbatu, Kompol Drs Hermansyah memimpin upacara serah terima jabatan pergantian beberapa pejabat di Polres Labuhanbatu, Sumatera Utara (Sumut).

    Adapun mereka di antaranya, yaitu dua Kapolsek dan satu orang Kasat (Kepala Satuan), Jumat (24/3/2023).

    Baca Juga: Kajati Sumut: Tidak Ada Tempat Yang Aman Bagi DPO

    Kegiatan itu dilaksanakan bertempat di gedung serba guna Mapolres Labuhanbatu, Jalan MH Thamrin Rantauprapat.

    Dua Kapolsek dan satu Kasat yang diberhentikan telah sesuai surat keputusan Kapolda Sumut, Nomor : KEP / 190 / III / 2023 Tertanggal 11 Maret 2023, tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan Lingkungan Polda Sumatera Utara.

    Baca Juga: IOH Catatkan Kinerja Yang Solid di Tahun 2022, Pendapatan Naik Sebesar 48,9

    Mereka yang diganti adalah Kapolsek Panai Tengah, dari pejabat lama Kompol Rusdi Koto, kepada penggantinya Iptu Hasiholan Naibaho, SH., MH.

    Selanjutnya, Kapolsek Kualuh Hilir, dari AKP Krisnat Indratno, SE., MH., kepada AKP Ilham Harahap, SH., MH.

    Baca Juga: Universitas Nusantara Akan Dibangun, GMRI dan LNC Semakin Menemukan Titik Terang

    Sementara untuk pejabat Kasat yang diganti adalah Kasat Intelkam, dari Iptu Joy Ananda Putra Sianipar S.TrK., digantikan oleh AKP Fadlun Al Fitri, SS.

    Wakapolres Labuhanbatu selaku pemimpin upacara pada acara serah terima jabatan tersebut, ia mengatakan serah terima jabatan merupakan hal yang biasa dilakukan di lingkungan Polri.

    Baca Juga: Sukses Program Gasing, Perhimpunan INTI Bertandang Ke Humbahas

    Hal ini menurutnya untuk penyegaran sebagai peningkatan kinerja di dalam kesatuan.

    "Jabatan adalah amanat yang akan diminta tanggung jawabnya," kata Wakapolres Labuhanbatu itu.

    Baca Juga: PTSL di Desa Sei Penggantungan Disoroti Germalab, Tahap Pertama Disebut Belum Selesai

    Pada kesempatan itu, dirinya berharap kepada seluruh personil Polres Labuhanbatu, untuk tetap menjaga nama baik dan citra Polri di tengah-tengah masyarakat.

    "Laksanakan tugas dengan senyum dan sapa yang lembut," tuturnya.

    Baca Juga: Program 'Kurir Sedekah', Katar Desa Bakaranbatu Deli Serdang Hadir di Tengah Keluarga Kurang Mampu

    Kegiatan upacara serah terima jabatan tersebut juga turut dihadiri seluruh pejabat utama Polres Labuhanbatu, jajaran Kapolsek, Ketua Bhayangkari Cabang Labuhanbatu, serta perwira dan bintara. (matatelinga/Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini