-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Ngariung Sareng Kapolres Sukabumi Kota, Warga Harapkan Polri Humanis

    Kabiro Sukabumi
    01 Maret 2023, 14:17 WIB Last Updated 2023-03-01T09:27:35Z
    Banner IDwebhost

     

    Ngariung Sareng Kapolres Sukabumi Kota, Warga Harapkan Polri Humanis


    Sukabumi, INDOSATU.ID - Kapolres Sukabumi Kota, AKBP SY. Zainal Abidin didampingi sejumlah pejabat utama menanggapi saran dan informasi yang disampaikan masyarakat saat mengikuti kegiatan Ngariung Sareng Kapolres Sukabumi Kota di salah satu rumah warga di Kampung Karawang Central RT. 03/01 Desa Karawang Kecamatan Sukabumi, Selasa (28/2/2023) malam.


    Dalam sambutannya, orang nomor Satu di Polres Sukabumi Kota tersebut menyampaikan program Ngariung Sareng Kapolres Sukabumi Kota merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan Kepolisian, mulai dari tingkat Polda, Polres hingga Polsek.


    Ngariung Sareng Kapolres Sukabumi Kota, Warga Harapkan Polri Humanis


    "Kegiatan ini merupakan kegiatan yang diperintahkan oleh Mabes Polri. Jadi seluruh Polres maupun Polsek diperintahkan untuk melaksanakan  kegiatan ini," ujar AKBP SY. Zainal Abidin.


    "Adapun salah satu tujuannya adalah untuk mempermudah komunikasi antara masyarakat dengan pihak Kepolisian," sambungnya.


    Ia juga menanggapi pengaduan dan harapan yang disampaikan masyarakat didalam kegiatan Ngariung Sareng Kapolres Sukabumi Kota. Salah satunya dari Ketua RW. 01, Ade Setiadi yang mengharapkan Polri menjadi petugas yang humanis.


    "Kami mengharapkan agar Polisi saat ini tidak disamakan dengan Polisi jaman dulu, Polisi saat ini bisa lebih humanis dan bermasyarakat. Apalagi fenomena saat ini, Kepolisian mengedepankan upaya preemtif dan preventif dalam mengelola situasi kamtibmas," ucap AKBP SY. Zainal Abidin.


    Pada kesempatan yang sama, AKBP SY. Zainal Abidin mengimbau masyarakat untuk mendukung Polri dalam menciptakan kondusifitas kamtibmas, khususnya menjelang Pemilu 2024. Salah satunya bijak dalam menggunakan media sosial.


    "Memasuki tahapan pemilu ini, kami mengimbau kepada masyarakat untuk berperan aktif menjaga kondusifitas kamtibmas, salah satunya dengan bijak saat menggunakan media sosial sehingga terhindar dari berita atau informasi hoaks," himbau AKBP Zainal.


    "Saya titipkan keamanan kepada kita semua karena kita semua memiliki tanggungjawab moril agar tahapan pemilu dapat berjalan dengan aman dan kondusif serta tidak menimbulkan ekses," sambungnya.


    "Kami mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang telah memberikan masukan dan saran terhadap pihak Kepolisian. Bila ada saran atau informasi lainnya yang belum sempat tersampaikan, masyarakat bisa memanfaatkan layanan informasi kami yaitu program Bebeja Ka Polres yang dapat diakses dengan mudah melalui aplikasi WhatsApp di nomor 082126054961 atau melalui media sosial Polres Sukabumi Kota," pungkasnya.


    (Arif/Kabiro Sukabumi Raya)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini