-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Seorang Mantri Suntik Mati Salah Satu Kepala Desa di Kabupaten Serang Banten

    Redaksi
    13 Maret 2023, 03:36 WIB Last Updated 2023-03-12T20:36:22Z
    Banner IDwebhost

    Seorang Mantri Suntik Mati Salah Satu Kepala Desa di Kabupaten Serang Banten | Foto: ilustrasi

    Banten, INDOSATU.ID - Diduga karena selisih paham, seorang mantri di Kabupaten Serang suntikkan sesuatu ke tubuh Kepala Desa (Kades) Curug Goong hingga meninggal dunia.

    Kades yang dimaksud merupakan Kades Desa Curug Goong, Padarincang, Kabupaten Serang, Banten.

    Ia menghembuskan nafas terakhirnya usai disuntik oleh seorang mantri.

    Korban diduga meninggal dunia setelah pelaku menyuntikkan sesuatu ke tubuh korban saat cekcok.

    Kejadian bermula dari pelaku mantri inisial SH yang datang ke rumah korban pada pukul 12.00 WIB siang tadi. Karena korban sedang tidak di rumah, istrinya kemudian meminta korban pulang.

    Sekira pukul 12.30 WIB, korban datang dan bertemu dengan pelaku. 

    Masih di dalam rumah Kades, mereka kemudian cekcok, pelaku menyuntikkan suatu cairan ke tubuh korban dan langsung tak sadarkan diri hingga kejang-kejang.

    Dari informasi yang dihimpun dari salah satu media nasional, Kasi Humas Polresta Serang Kota AKP Iwan Somantri membenarkan kejadian tersebut.

    Usai kejadian, Polisi masih melakukan pemeriksaan terhadap SH yang masih berstatus saksi.

    "Betul telah ada yang meninggal di Desa Curug Goong Padarincang, motif sedang didalami oleh penyidik Satreskrim Polesta Serkot, penyidik masih memeriksa saksi," kata Iwan dikonfirmasi wartawan, Serang, Minggu (12/3/2023), dilansir dari situs berita detik com.

    Pasca kejadian, korban masih sempat dilarikan ke RSUD Banten.

    Namun korban tidak bisa diselamatkan. Iwan menyebut polisi saat ini masih menunggu hasil autopsi soal penyebab kematian.

    "Penyidik masih mengumpulkan barang bukti dan meminta keterangan saksi," ucapnya.

    Terkait pelaku yang menyuntikkan sesuatu ke tubuh korban, Iwan juga belum bisa memastikan.

    Sebab, kata dia, penyidik perlu memastikan melalui autopsi termasuk keterangan saksi.

    Ia pun mengatakan, kasus tersebut sedang dalam penyelidikan.

    "Masih dalam penyelidikan," imbuhnya.

    Sumber: detik com
    Editor: Leo
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini