-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Satuan Relawan Indonesia Raya Kabupaten Sukabumi Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan Dengan Berbagi Takjil

    Kabiro Sukabumi
    11 April 2023, 15:36 WIB Last Updated 2023-04-12T15:10:41Z
    Banner IDwebhost

     

    Satuan Relawan Indonesia Raya Kabupaten Sukabumi Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan Dengan Berbagi Takjil


    Sukabumi, INDOSATU.ID - Sebagai wujud kepedulian terhadap sesama di bulan yang penuh berkah, ratusan paket takjil gratis dibagikan Satuan Relawan Indonesia Raya (Satria) DPC Kabupaten Sukabumi kepada para pengguna jalan, Minggu (09/04/2023).


    Kegiatan tersebut bertajuk 'Satria Berbagi Dalam Kebaikan di Bulan Ramadan', yang digelar di depan Kantor Sekretariat SATRIA Kabupaten Sukabumi, Jalan Siliwangi No. 3 RT 01/03 Desa Bojongkokosan Kecamatan Parungkuda Sukabumi, Jawa Barat.


    Satuan Relawan Indonesia Raya Kabupaten Sukabumi Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan Dengan Berbagi Takjil


    "Sebagai organisasi sayap Partai Gerindra, Satria DPC Kabupaten Sukabumi laksanakan acara berbagi kebaikan untuk masyarakat yang tidak bisa berbuka bersama keluarga atau masyarakat yang sedang mencari nafkah seperti tukang Ojeg Online (Ojol) dan lainnya," ungkap Tedi Setiadi ke awak media.


    Lanjutnya, ratusan bungkus takjil berupa makanan dan minuman dibagikan kepada para pengguna jalan dan agenda kegiatan ini akan dilaksanakan hingga akhir Ramadan.


    "Hari ini kami bagikan sebanyak 400 paket takjil,dan insyaAllah kegiatan bagi-bagi takjil ini akan kami laksanakan hingga akhir Ramadan tahun ini," ucapnya.


    Lebih lanjut, ia mengatakan, jika kegiatan ini sebagai wujud kepedulian dan pengabdian terhadap masyarakat, sehingga masyarakat akan merasa dekat dengan partai.


    "Cara-cara seperti ini adalah upaya kami agar Gerindra selalu dekat dengan rakyat. Sebaliknya, rakyat pun akan merasa bahwa partai Gerindra adalah partai yang dekat dengan rakyat," pungkasnya.


    Pewarta: Rab Ripaldo
    Editor: Arif/Kabiro Sukabumi Raya

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini