Bhabinkamtibmas Polsek Lembursitu Sukabumi Melaksanakan Sambang Ke Pondok Pesantren Al Aziz |
Sukabumi, INDOSATU.ID - Bhabinkamtibmas Polsek Lembursitu, Aipda Gustri melakukan kunjungan ke Pondok Pesantren Al Aziz di Kelurahan Cikundul Kecamatan Lembursitu Kota Sukabumi, Jum'at (12/05/2023).
Kegiatan silaturahmi ini untuk bertatap muka langsung dengan tokoh agama, Ust Ajis, selaku Pimpinan Ponpes Al Aziz, sekaligus menyampaikan himbauan Kamtibmas antisipasi C3 dan tanggap bencana.
Baca Juga: PTSL di Desa Sei Penggantungan Disoroti Germalab, Tahap Pertama Disebut Belum Selesai
Menurut Aipda Gustri, kegiatan seperti ini sangat penting dilakukan sebagai bagian dari upaya pencegahan tindak kejahatan di wilayahnya.
"Kami juga mengajak masyarakat untuk menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan sekitar, serta menghindari tindakan yang dapat mengganggu ketenangan dan kenyamanan bersama," ujar Gustri.
Dengan adanya kunjungan seperti ini, diharapkan akan tercipta hubungan yang baik antara bhabinkamtibmas dengan tokoh agama, masyarakat, sehingga tercipta sinergi yang baik dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut.
Baca Juga: Warga Aek Nabara Diciduk Polres Labuhanbatu Karena Nekat Edarkan Narkoba Sabu
Sementara itu Kapolsek Lembursitu AKP Agus Suherman, menjelaskan, kegiatan sambang ke ponpes dan tokoh agama merupakan kegiatan rutin yang harus dilakukan oleh bhabinkamtibmas, guna menciptakan hubungan harmonis antara kepolisian dan tokoh agama.
"Sehingga melalui silahturahmi ini diharapkan bhabinkamtibmas dapat memperoleh informasi terkait situasi kamtibmas dilingkungan sekitar pondok pesantren," tutupnya.
(Arif/Kabiro Sukabumi Raya)