-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kabupaten Nagan Raya Rayakan HUT Ke-21, Fitriany Farhas Ajak Semua Pihak Satukan Langkah

    Redaksi
    08 Mei 2023, 18:09 WIB Last Updated 2023-05-08T11:09:09Z
    Banner IDwebhost

    Kabupaten Nagan Raya Rayakan HUT Ke-21, Fitriany Farhas Ajak Semua Pihak Satukan Langkah


    Suka Makmue, INDOSATU.ID - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Nagan Raya Ke-21, Hari Otonomi Daerah Ke-27 dan Hari Pendidikan Nasional, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nagan Raya menggelar upacara pengibaran bendera merah putih.

    Seperti yang diketahui, HUT Nagan Raya biasanya diperingati pada 10 April setiap tahunnya, namun untuk pelaksanaan peringatan pada tahun 2023 ini diundur pada bulan Mei, hal tersebut dikarenakan masih dalam suasana bulan suci Ramadan.

    Baca Juga: Pj Gubernur Aceh Achmad Marzuki Lantik Pj Bupati 4 Kabupaten

    Meskipun pelaksanaan upacara tersebut sempat tertunda karena hujan, namun upacara peringatan tiga momen itu tetap terlaksana setelah hujan reda yang berlangsung dengan khidmat dan sukses.

    Pada upacara yang berlangsung di halaman Kantor Bupati Nagan Raya, Senin (8/5/2023) itu, Pj Bupati Fitriany Farhas AP, S.Sos., M.Si., yang mengenakan pakaian adat Aceh bertindak sebagai inspektur upacara, sedangkan Danramil 09 Seunagan Timur Lettu Suriar menjadi komandan upacara.

    Baca Juga: Sebentar Lagi Aceh Akan Memilih Pemimpin Baru, Kemana Aceh Hendak Menuju?

    Dalam amanatnya, Pj Bupati Fitriany Farhas mengucapkan terima kasih kepada para tokoh pembentukan Kabupaten Nagan Raya, atas jasa dan kerja kerasnya sehingga terbentuk kabupaten yang dicintai dan dibanggakan itu.

    "Semoga momentum hari jadi Kabupaten Nagan Raya ini akan semakin meningkatkan serta memperkokoh tekad dan semangat juang kita untuk terus membangun dan mengantarkan Kabupaten Nagan Raya sebagai kabupaten yang dapat mandiri, sejahtera, adil dan makmur," ucap Pj Bupati.

    Seiring dengan bergulirnya waktu, lanjut Pj Bupati, tidak terasa Kabupaten Nagan Raya telah menginjak usia 21 tahun, berdasarkan Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2002, Kabupaten Nagan Raya resmi menjadi sebuah kabupaten hasil pemekaran dari kabupaten induk Aceh barat.

    Baca Juga: Tim Gabungan TNI Lanjutkan Pemusnahan 40 Hektar Ladang Ganja di Nagan Raya Aceh

    Sejak dimekarkan 21 tahun silam sampai dengan saat ini, Kabupaten Nagan Raya terus merintis pembangunan di segala bidang agar mampu menjadi sebuah kabupaten yang kondusif, kompetitif, maju dan mandiri.

    Perayaan HUT Nagan Raya tahun ini dirayakan dengan dengan tema, "Satukan Langkah, Gerak  Bersama Bangun Nagan Raya yang Bermartabat, Mandiri dan Berwibawa".

    "Tema ini hendaknya bukan hanya sebatas retorika dan slogan semata, tetapi juga sebagai motivator bagi masyarakat Nagan Raya untuk dapat bekerja ikhlas dan bertekad kuat untuk membangun daerah tercinta ini ke arah yang lebih baik," pinta Fitriany.

    Baca Juga: Komunitas Team Hunter Barramundi (THB) FC Aceh Barat Bersama Anak Yatim Buka Puasa Bersama

    Selain itu, perempuan nomor satu di Kabupaten Nagan Raya itu, ia juga menyampaikan pidato Menteri Dalam Negeri pada peringatan Hari Otonomi Daerah ke-27 di Makassar beberapa waktu lalu.

    Dikatakannya, bahwa penting melakukan refleksi sejenak, untuk kembali memahami bahwa esensi filosofis dari otonomi daerah adalah desentralisasi kewenangan, agar daerah mencapai kemandirian fiskal, salah satunya dengan menggali potensi sumber daya untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD), serta memacu percepatan dan pemerataan pembangunan.

    "Oleh karena itu, pada momentum peringatan Hari Otonomi Daerah tahun 2023 ini, perlu kiranya kita melakukan refleksi sejenak, untuk kembali memahami esensi filosofis dari otonomi daerah yang saat ini genap berusia 27 tahun," imbuh Fitriany.

    Baca Juga: Dinas Pertanian dan Peternakan Nagan Raya Gelar Acara Pengajian Rutin

    Masih dalam amanatnya, Pj Bupati  mengatakan selamat memperingati Hari Pendidikan Nasional, dengan tema “Bergerak Bersama, Semarakkan Merdeka Belajar”.

    Diketahui, selama tiga tahun terakhir, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi telah meluncurkan 24 episode merdeka belajar.

    "Hal ini bertujuan untuk membawa kita semakin dekat dengan cita-cita Ki Hajar Dewantara, yaitu mewujudkan pendidikan yang menuntun bakat, minat, dan potensi peserta didik, agar mampu mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya sebagai seorang manusia dan sebagai anggota masyarakat," jelas Pj Bupati perempuan satu-satunya di Aceh.

    Baca Juga: Masuknya Investor Ke Aceh Sangat Ditentukan Oleh Keamanan

    Diakhir amanatnya, Fitriany mendoakan semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan kekuatan, memudahkan langkah ke depan dan meridhai segala niat serta memudahkan urusan.

    "Sehingga apa yang menjadi harapan dan cita-cita kita semua dapat segera  terwujudkan," tutur Pj Bupati Fitriany Farhas.

    Selesai upacara, juga dilakukan penyerahan sertifikat tanah Pusat Perkantoran Suka Makmue dari Kementerian Agraria dan Tata Ruang/ Badan Pertanahan Nasional yang diwakili Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Nagan Raya Kepada Pj. Bupati Nagan Raya.

    Baca Juga: Prilaku Arogansi Penguasa Tidak Bisa Dibiarkan, Apalagi Minta Untuk Dibenarkan

    Kemudian pada kesempatan yang sama, Pj Bupati menyerahkan piagam penghargaan kepada juara MTQ Tunas Ramadan Tingkat Provinsi Aceh peserta Nagan Raya, serta penyerahan juara kegiatan Ramadan Fair Kabupaten Nagan Raya Tahun 2023, penyerahan piagam kepada BPS atas dukungan dan partisipasi dalam pembinaan data statistik sektoral daerah serta pengembangan portal satu data.

    Kemudian, penghargaan kepada Dinas Kesehatan atas prestasi Eradiksi Frambusia dan pencapaian Standar Pelayanan Minimal (SPM) Tuberkulosis terbaik Provinsi Aceh tahun 2022, serta piagam penghargaan kepada siswa SDLB.

    Selain penyerahan piagam penghargaan itu, dalam momen peringatan HUT Kabupaten Nagan Raya ke-21 juga dilaksanakan pelayanan pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat di area kantor bupati oleh tenaga kesehatan dari Rumah Sakit Umum Daerah Sultan Iskandar Muda (RSUD SIM).

    Baca Juga: Penggugat HGU PTPN2 Digiring Ke Pengadilan Negeri Lubuk Pakam

    Turut hadir dalam upacara tersebut, para tokoh pemekaran Kabupaten Nagan Raya, Pj. Bupati Nagan Raya yang pertama Drs. H.T. Zulkarnaini, unsur Forkopimda, Pj. TP Ketua PKK, Ketua Dekranasda, Sekda, anggota DPRK, Staf Ahli Bupati, para Asisten Sekda, Kepala SKPK, para Kabag di lingkungan Setdakab Nagan Raya dan Camat yang mengenakan pakaian adat Aceh, dan juga diikuti Aparatur Sipil Negara (ASN) dan TNI/POLRI, para kepala sekolah beserta pelajar SD, SMP dan SMA serta para undangan lainnya.

    Kontributor: Rahmat Ritonga
    Editor: Dika

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini