-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kapolsek Lembursitu Sukabumi Pimpin Apel KRYD Malam Minggu Untuk Antisipasi Gangguan Kamtibmas

    Kabiro Sukabumi
    14 Mei 2023, 12:25 WIB Last Updated 2023-05-14T18:15:28Z
    Banner IDwebhost

     

    Kapolsek Lembursitu Sukabumi Pimpin Apel KRYD Malam Minggu Untuk Antisipasi Gangguan Kamtibmas


    Sukabumi, INDOSATU.ID - Kapolsek Lembursitu AKP Agus Suherman, SE., pimpin pelaksanaan apel Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) untuk memberikan rasa aman di wilayah hukum Polsek Lembursitu.


    Pada kesempatan kegiatan tersebut, bertempat di depan indomaret Jalan Lingkar Selatan Kelurahan Sindangsari Kecamatan Lembursitu Kota Sukabumi, kegiatan ini dipimpin langsung Kapolsek Lembursitu AKP Agus Suherman, Sabtu (13/05/2023) malam.


    Kegiatan Apel KRYD pada malam ini adalah untuk mengecek kesiapsiagaan dan kekuatan personil dari Polsek Lembursitu Polres Sukabumi Kota didalam menentukan arah dan langkah untuk mengamankan wilayah Kecamatan Lembursitu.


    Sekaligus untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat dengan adanya kehadiran anggota Polri ditengah tengah masyarakat.


    Sementara itu, Kapolsek Lembursitu AKP Agus Suherman, menjelaskan kegiatan tersebut dilaksanakan dengan maksud dan tujuan untuk mengantisipasi kejahatan jalanan atau berandal motor yang sering meresahkan warga termasuk pengguna jalan lainnya.


    "Karena sering terjadi tawuran geng motor di malam minggu, juga selain mengantisipasi berandal motor, pihak kepolisian Sektor Lembursitu dalam kegiatan KRYD tersebut yaitu kegiatan antisipasi gangguan kamtibmas," ujar Kapolsek Lembursitu.


    Dengan cara patroli atau control ke setiap tempat rawan kriminal termasuk cek pos ronda, sehubungan masih adanya di temukan kejahatan gerombolan geng motor yang meresahkan masyarakat, tutup Kapolsek.



    (Arif/Kabiro Sukabumi Raya)



    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini