-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Moment Idul Fitri 1444 H, DPC Apdesi Sukabumi Adakan Halal Bihalal

    Kabiro Sukabumi
    03 Mei 2023, 18:43 WIB Last Updated 2023-05-04T17:52:18Z
    Banner IDwebhost

     

    Moment Idul Fitri 1444 H, DPC Apdesi Sukabumi Adakan Halal Bihalal


    Sukabumi, INDOSATU.ID - Momentum Idul Fitri 1444 H, Dewan Pimpinan Cabang Assosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (DPC APDESI) Kabupaten Sukabumi, mengadakan acara Halal Bihalal, yang mana kegiatan ini dilaksanakan di Vila Ziea Gor Putsal Sheva, Jalan Raya Sukakersa, Desa Sukakersa Kecamatan Parakansalak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (03/04/2023).


    Dalam sambutannya, Ketua APDESI DPC Kabupaten Sukabumi, Deden Deni Wahyudin, menyampaikan bahwa dirinya merasa bangga dan terhormat bisa berkumpul dan bersilaturahmi dalam acara halal bihalal dengan semua pejabat pemerintah mulai dari tingkat desa, kecamatan hingga pemerintah kabupaten.


    Moment Idul Fitri 1444 H, DPC Apdesi Sukabumi Adakan Halal Bihalal


    "Saya berharap kepada seluruh komponen yang ada di Kabupaten Sukabumi, khususnya para kepala desa bisa bersatu membangun Sukabumi yang religius dan mandiri," ucapnya.


    Selanjutnya, kata Deden, "Tentunya selain bersatu, kita juga harus bisa bekerjasama dengan baik dengan cara menjalin komunikasi serta koordinasi bersama semua elemen pemerintahan," tuturnya.


    "Tercapainya visi dan nisi Kabupaten Sukabumi tentunya tidak lain dengan menjalin koordinasi serta komunikasi dengan baik, mulai dari Kades, Camat, Kepala Dinas serta pejabat lainnya," jelasnya.


    Dengan demikian, kata dia, "Terlebih lagi karena jabatan kepala desa itu dipilih oleh rakyat. Maka tentunya kades harus memprioritaskan kepentingan rakyat, baik dari segi pembangunan maupun kesejahteraan," jelasnya.


    "Prinsipnya, para kades harus bisa melayani masyarakat, baik dari sisi pembangunan maupun kesejahteraan warganya, serta mampu menjaga kondusifitas desanya," terang Ketua APDESI Sukabumi itu.


    ''Oleh sebab itu, mudah-mudahan berkah acara temu kangen ini. Kita semua dapat memperat tali silaturahmi dan memperkokoh rasa kekeluargaan bersama semua pemerintah yang ada di Kabupaten Sukabumi," harapnya.


    (Arif/Kabiro Sukabumi Raya)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini