-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    FWD Insurance Buka Tiga Kantor Pemasaran Mandiri di Jawa Timur

    Redaksi
    26 Juli 2023, 13:00 WIB Last Updated 2023-07-26T07:51:22Z
    Banner IDwebhost

    FWD Insurance Buka Tiga Kantor Pemasaran Mandiri di Jawa Timur

    Jatim, INDOSATU.ID - Dalam rangka memeringati satu dekade eksistensinya di Indonesia, PT FWD Insurance Indonesia (“FWD Insurance”), perusahaan asuransi jiwa berbasis digital yang berfokus pada nasabah, kini membuka 3 (tiga) kantor pemasaran mandiri di area Jawa Timur.

    Pembukaan kantor ini merupakan salah satu langkah yang dilakukan dalam upaya meningkatkan inklusi keuangan dengan memperluas akses produk asuransi dari FWD Insurance.

    Baca Juga: Sawah Kakung Magelang: Perpaduan Keindahan Alam dan Agrowisata Penopang Kemandirian Pangan

    Praveen Paladugu, Chief Distribution Strategy FWD Insurance menyampaikan, "Kami berkomitmen terus menghadirkan produk dan pengalaman berasuransi yang mudah dipahami, mudah dibeli, mudah proses klaim, mudah diakses, dan yang terpenting menyenangkan, sejalan dengan visi kami mengubah cara pandang masyarakat tentang asuransi," ujarnya, melalui siaran pers yang diterima redaksi media indosatu.id, Selasa (25/7/2023).

    "Pembukaan kantor pemasaran mandiri ini seiring dengan pertumbuhan tenaga pemasar keagenan kami yang kini telah mencapai lebih dari 6.000 (enam ribu) tenaga pemasar yang siap untuk memberikan solusi perlindungan bagi masyarakat Indonesia," jelas Praveen.

    Baca Juga: Lulusan UGM Jadi Petani Cabai Yang Sukses, Raup Rp70 Juta Setiap Kali Petik

    Pembukaan kantor pemasaran ini ditujukan untuk memperluas akses khususnya bagi masyarakat Jawa Timur untuk mendapatkan produk perlindungan dari FWD Insurance.

    Hal ini juga sejalan dengan program Otoritas Jasa Keuangan untuk peningkatan inklusi keuangan serta mendukung target pemerintah untuk mencapai Indeks Inklusi Keuangan sebesar 90 persen di tahun 20241.

    Baca Juga: Buka Cabang Ke-45 di Gedung KPPTI Jakarta, Tri Perluas Layanan Digital 3Store

    Berdasarkan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Akhir Tahun Anggaran 2022 Provinsi Jawa Timur, indeks pertumbuhan ekonomi tahun 2022 mencapai 5,34 persen, berkontribusi sebesar 24,99 persen terhadap PDRB (Produk Domestik Regional Bruto) Pulau Jawa dan 13,98 persen PDB (Produk Domestik Bruto) Indonesia.

    Hal ini menjadikan Jawa Timur sebagai provinsi yang tepat untuk semakin memperkuat penawaran FWD Insurance di Indonesia.

    Baca Juga: Masuknya Investor Ke Aceh Sangat Ditentukan Oleh Keamanan

    Berikut 3 kantor pemasaran mandiri FWD Insurance yang dibuka,

    1. Surabaya, Water Place Residence TKA - 23 Jl. Pakuwon Indah Lontar Timur 3-5 Surabaya.
    2. Surabaya, Ruko Villa Bukit Mas Blok RA 1-2, Lantai 2, Jl. KH Abdul Wahab Siamin, Dukuh Pakis, Surabaya.
    3. Tuban, Jl. WR Supratman No 22 Tuban.

    "Melalui kantor pemasaran mandiri ini, masyarakat Jawa Timur dapat berkonsultasi secara tatap muka dengan agen kami yang dilengkapi dengan digital sales tools yang memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi nasabah untuk mendapatkan produk perlindungan yang tepat," tandas Praveen. (Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini