-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kejari Nagan Raya Gelar Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa Ke-63

    Redaksi
    26 Juli 2023, 10:00 WIB Last Updated 2023-07-26T03:00:00Z
    Banner IDwebhost

    Kejari Nagan Raya Gelar Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa Ke-63

    Suka Makmue, INDOSATU.ID - Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya Fitriany Farhas, AP, S.Sos., M.Si diwakili Sekda Ir. H. Ardimartha menghadiri rangkaian kegiatan peringatan Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) Ke-63 yang digelar Kejaksaan Negeri (Kejari) setempat, Sabtu (22/7/2023).

    Pada peringatan HBA ke-63 Tahun 2023 yang mengusung tema “Penegakan Hukum yang Tegas dan Humanis Mengawal Pembangunan Nasional” ini, juga dihadiri oleh unsur Forkopimda, kepala SKPK, mantan Bupati Jamin Idham serta undangan lainnya.

    Baca Juga: Bupati Naganraya dan BPS Aceh Teken MOU Untuk Hapus Kemiskinan Ekstrim

    Dalam pidatonya, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Nagan Raya Muib, S.H., M.H.Li. menyampaikan sejarah singkat terbentuknya Kejaksaan Republik Indonesia yang pada awalnya merupakan bagian dari departemen kehakiman pada masa orde lama.

    "Seiring berkembangnya ketatanegaraan, akhirnya kejaksaan menjadi departemen yang berdiri sendiri dan mandiri sejak terbitnya Surat Keputusan Presiden RI Nomor 204/1960 tanggal 1 Agustus 1960," ungkap Muib.

    Baca Juga: Bobby Nasution Akan Perbaikan Selokan Warga Medan Yang Tumpat Usai Dilapor Kepling

    Selain itu, Kajari Nagan Raya juga mengucapkan terima kasih kepada Forkopimda dan seluruh unsur masyarakat serta pihak lainnya atas dukungan dan kerja sama dalam mendukung pelaksanaan tugas dan wewenang kejaksaan.

    Setelah serangkaian kegiatan seremoni itu berlangsung, dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan penyerahan hadiah lomba tenis meja oleh Kajari Nagan Raya untuk pemenang.

     Baca Juga: Dua Anak Warga Kubang Gajah Hanyut Terseret Ombak di Pantai Seunagan Aceh

    Pada kesempatan yang sama, Sekda Ardimartha juga menyerahkan hadiah juara 1, 2 dan 3 kepada para pemenang kejuaraan bulu tangkis tingkat instansi pada HBA ke-63 Kajari Cup Tahun 2023.


    Kontributor: Rahmat Ritonga
    Editor: Dika
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini