-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Al Washliyah Belum Tentukan Sikap Politik di Tahun 2024

    Redaksi
    05 September 2023, 20:30 WIB Last Updated 2023-09-05T13:30:00Z
    Banner IDwebhost

    Pelantikan PP GPA yang turut dihadiri Sandiaga Uno yang merupakan Menparekraf | Foto: dok

    Jakarta, indosatu.id - Menilik perkembangan politik hari ini yang begitu hangat diperbincangkan, Al Washliyah sebagai organisasi yang didirikan para ulama jauh sebelum negara ini merdeka pada tahun 1930 Al Washliyah belum menentukan sikapnya.

    Apakah memberikan dukungan kepada salah satu calon presiden, atau malah memilih bersikap netral.


    Hal ini diungkapkan Ketua Umum (Ketum) Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Al Washliyah (PP GPA) Aminullah Siagian, setelah berkomunikasi dengan Ketum Pengurus Besar (PB) Al Washliyah.

    "Kami masih punya banyak tahapan untuk menentukan sikap, walaupun ada beberapa oknum kader yang sudah merapat ke beberapa kandidat capres, secara tegas Al Washliyah belum tentukan sikap," ujar Aminullah Siagian melalui siaran persnya yang diterima media ini, Selasa (5/8/23).


    "Sebagai kader GPA, kami tegak lurus sami'na wa ato'na kepada PB Al Washliyah terkait Pilpres dan Pilgub. Intinya, Insya Allah Washliyah punya cara untuk memilih pemimpin," sambungnya.

    "Saat ini masih dalam kajian khusus di majelis PB, nanti akan diputuskan di Rapimnas PB Al Washliyah, untuk menentukan Calon Presiden (Capres) dan Calon Gubernur (Cagub) yang didukung di 2024 yang akan datang," jelas Aminullah.


    Ia pun menjelaskan bahwa Al Washliyah tidak mau dukungan itu begitu gampang disampaikan sebab hal ini menyangkut kebijakan pemerintah untuk 5 tahun ke depan.

    "Begitu juga seluruh PW dan PD Al Washliyah beserta organ bagian wajib hukum persetujuan, kordinasi dengan setingkat di atasnya, kita tidak mau gegabah untuk menentukan sikap karena ini menyangkut 5 tahun ke depan," terangnya.


    Ia menambahkan, dengan kedatangan  Sandiaga Uno saat pelantikan PP GPA, tidak memberikan dampak bagi organisasi GPA, dan tidak mengeluarkan dukungan apa pun.

    Hal ini, katanya, untuk menghindari perpecahan kalangan ummat, dan calon pemecah ummat.

    "Kita tidak mau tergesa-gesa dan euforia semata," tandas Aminullah. (Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini