-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Mengenal 'Tersalur Medan', Komunitas Peduli Isu Sosial di Sumatera Utara

    Redaksi
    02 Desember 2023, 10:15 WIB Last Updated 2023-12-02T03:15:00Z
    Banner IDwebhost

    Mengenal 'Tersalur Medan', Komunitas Peduli Isu Sosial di Sumatera Utara | Foto: ist

    Medan, INDOSATU.ID - Muhammad Irham Syah adalah sosok dibalik komunitas peduli isu sosial dan kemanusiaan, Tersalur Medan.

    Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara (USU) ini memulai langkahnya bersama Tersalur Medan di tengah pandemi Covid-19 pada tahun 2020.

    Tersalur Medan merupakan komunitas yang beranggotakan anak muda yang peduli akan isu sosial dan kemanusiaan di Kota Medan.


    Melalui berbagai project, komunitas ini menjalankan aksi mereka dengan berfokus pada Sustainable Development Goals (SDGs).

    Mereka memiliki beberapa poin yang sedang mereka jalani saat ini yaitu good health and well being, quality education dan decent work and economic growth.

    Pada mulanya Tersalur Medan dibentuk berlandaskan keinginan Irham dan beberapa temannya untuk menjadi penyalur donasi kepada yang terdampak bencana Covid-19.


    Seiring berjalannya waktu, komunitas ini mulai melakukan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat di bidang sosial dan pendidikan.

    Hingga akhirnya Irham diberi kepercayaan untuk menjadi ketua di komunitas Tersalur Medan.

    Bagi Irham, komunitas ini sudah seperti rumah kedua. Melalui Tersalur Medan Irham banyak belajar tentang kepemimpinan dan bersosial.

    Kemampuan berbicara di depan banyak orang, serta kemampuan berorganisasi ia dapatkan di komunitas ini.


    "Tersalur Medan sudah seperti rumah kedua bagi saya. Melalui Tersalur Medan saya banyak belajar terutama dalam hal kepemimpinan dan berorganisasi," terang Irham, melalui siaran persnya, Jum'at (1/12/2023) kemarin.

    Lewat Tersalur Medan, Irham bersama para anggotanya memiliki misi untuk menjadi garda terdepan penyaluran dana dan memberikan bantuan kepada orang-orang yang terdampak suatu peristiwa.

    Sejak dibentuk, Tersalur Medan telah banyak melakukan kegiatan yang ditujukan untuk membantu masyarakat di kota Medan.

    Salah satunya, Program Isu Tenaga Medis yang menjadi permulaan bagi Tersalur Medan sebagai komunitas sosial di Kota Medan.


    Pada program ini, Tersalur Medan menjadi jembatan bagi orang-orang yang ingin memberikan bantuan kepada para tenaga medis Covid-19 yang kemudian diberikan berupa paket perlengkapan medis.

    Dalam rangka mewujudkan misinya dalam isu kemanusiaan, Tersalur Medan juga melakukan program-program berkenaan dengan edukasi dan ekonomi.

    Program-program lain yang dijalankan oleh Tersalur Medan di antaranya yaitu, program Sumut Pintar yang merupakan kegiatan edukasi anak-anak di Sumatera Utara (Sumut).

    Ada pula program Edugames, berupa kunjungan ke panti asuhan untuk mengedukasi anak-anak mengenai kesehatan, dan program Jum'at berkah berupa pembagian makanan pada hari Jum'at.


    Di bidang ekonomi, komunitas ini berupaya mendukung usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dengan mengadakan pelatihan kepada masyarakat tingkat kelurahan atau desa dalam meningkatkan kreativitas seperti membuat aksesoris.

    Kontribusi Tersalur Medan untuk menyalurkan kebaikan kepada yang membutuhkan juga dapat dilihat dari program Salurkan Keikhlasan.

    Melalui kegiatan yang dilaksanakan pada bulan puasa ini, Tersalur Medan menggalang dana untuk disalurkan dalam bentuk makanan yang kemudian akan diberikan kepada orang-orang yang membutuhkan.

    Meski sempat vakum pada 2022, komunitas ini mulai aktif kembali di tahun ini dengan berbagai kegiatan.


    Salah satu kegiatan yang baru saja dilakukan adalah penggalangan donasi untuk siswa Sekolah Luar Biasa (SLB) Al-Azhar Medan dalam Campaign Peduli Hak Disabilitas.

    Melalui program ini, Irham berharap Tersalur Medan dapat membantu meski tidak banyak.

    "Kita menggalang dana harapannya untuk bisa membantu pendidikan di SLB ini, meskipun tidak banyak, setidaknya membantu," tutur Irham.


    Bersama Tersalur Medan, Irham terus berdedikasi untuk berkontribusi dalam isu sosial dan kemanusiaan di Kota Medan.

    Tidak bisa dipungkiri, uluran tangan para donatur dan para relawan merupakan salah satu kunci keberhasilan Tersalur Medan dalam mewujudkan misinya.

    Untuk itu, Irham berusaha mengajak para anak muda untuk peduli akan isu kemanusiaan dan berkontribusi baik melalui sumber daya maupun tenaga lewat Tersalur Medan. (Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini