-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Terjadi di Aceh, Pengendara RX King Tewas di Tempat Usai Tabrak Dump Truk

    Redaksi
    04 Desember 2023, 22:05 WIB Last Updated 2023-12-04T15:05:41Z
    Banner IDwebhost

    Terjadi di Aceh, Pengendara RX King Tewas di Tempat Usai Tabrak Dump Truk | Foto: Rahmat Ritonga

    Alue Bata, INDOSATU.ID - Kecelakaan lalu lintas yang sangat tragis terjadi di Alue Bata, menimbulkan kerugian materil dan menelan korban jiwa.

    Insiden ini terjadi sekitar pukul 09.45 WIB tepat di Jalan Nasional Meulaboh-Tapak Tuan, tepatnya di Desa Alue Bata Kec Tadu Raya.

    Satu unit sepeda motor Yamaha RX King tanpa Nopol (Nomor Polisi) yang dikendarai oleh Chairul Azmi, dengan Mobil Isuzu Dump Truck yang dikemudikan oleh Muhammad Haji.


    Chairul merupakan warga Seuneubok Baro Kecamatan Manyak Payet Kabupaten Aceh Tamiang, sedangkan Muhammad Haji merupakan warga Desa Purwodadi Kecamatan Kuala Pesisir Kabupaten Nagan Raya.

    Kapolres Nagan Raya AKBP Rudi Saeful Hadi, S.IK., melalui Kasat Lantas Iptu Alfi Syahrin membenarkan kejadian tersebut.

    Mendapat laporan itu, Polisi langsung merespons kejadian tersebut dengan langsung menuju ke TKP (Tempat Kejadian Peristiwa).


    Kecelakaan itu mengakibatkan seorang korban meninggal dunia. Korban pun langsung dilarikan ke RSUD Sultan Iskandar Muda untuk proses evakuasi jenazah.

    Investigasi awal menunjukkan bahwa penyebab kecelakaan karna kelalaian pengendara sepeda motor pada saat mendahului kendaraan di depannya yang tidak diketahui jenis dan Nopolnya.

    Korban diduga tidak memperhatikan posisi aman untuk mendahului, karena pada saat bersamaan, satu unit mobil Dump Truck jenis Isuzu Nopol BL 8270 VY datang dari arah berlawanan.


    Akibat dari kecelakaan tersebut pengendara sepeda motor RX King mengalami pendarahan dari telinga dan luka robek pada kaki sebelah kiri.

    Karena mengalami pendarahan yang sangat serius, korban akhirnya meninggal dunia di tempat.

    Sampai berita ini diterbitkan, Personil Sat Lantas telah menghubungi keluarganya dan saat ini jenazah dalam proses pemulangan ke rumahnya di Aceh Tamiang.

    Kontributor: Rahmat Ritonga
    Editor: Dika
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini