-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sukses Memimpin Taput 2 Periode, Formasu Jakarta Dukung Penuh Nikson Nababan Sebagai Gubernur Sumut

    Redaksi
    10 Mei 2024, 16:50 WIB Last Updated 2024-05-10T10:04:55Z
    Banner IDwebhost

    Dedi Siregar (tengah depan) memimpin deklarasi dukungan terhadap Nikson Nababan untuk maju sebagai calon Gubernur Sumut | Foto: dokumentasi Formasu

    Jakarta, Indosatu.id - Forum Mahasiswa Sumatera Utara (Formasu) Jakarta mendeklarasikan dukungannya kepada calon Gubernur Sumatera Utara (Cagubsu), Dr. Drs. Nikson Nababan, M.Si.

    Nikson merupakan Bupati Tapanuli Utara (Taput) periode 2014-2024. Ia dikabarkan akan maju dalam perhelatan Pilgubsu 2024.

    "Dukungan kami berikan berdasarkan kajian dan diskusi panjang kami. sosok Nikson Nababan menunjukkan keberpihakan pada rakyat kecil," tutur Ketum Formasu Jakarta, Dedi Siregar dalam deklarasinya, di Ciputat, Tangsel, Kamis (9/4/2024) kemarin.

    Formasu Jakarta menyampaikan, kinerja mantan Bupati Taput itu sudah terbukti dalam komitmennya untuk membangun Sumut.

    "Sosok Nikson Nababan mampu memimpin Tapanuli Utara selama dua periode dengan tuntas dan berhasil," lanjut Dedi.

    Formasu melalukan diskusi sekaligus deklarasi dukungan terhadap Nikson Nababan untuk maju sebagai calon Gubernur Sumut | Foto: dokumentasi Formasu Jakarta

    Mereka menilai, berdasarkan rekam jejak pasti masyarakat Sumut akan menaruh simpati kepada Nikson Nababan.

    Apalagi katanya, Nikson selalu berusaha memperjuangkan kemajuan pembangunan daerah di Sumut.

    "Kami menilai Nikson Nababan mampu menjadi entitas dari figure Pluralisme Sumatera Utara," ucap putra Sumut yang kini berkiprah di ibukota Jakarta.

    Lanjut Dedi, dia juga menilai Nikson Nababan sosok pemimpin yang lahir dari rahim rakyat, dan berproses dari bawah.

    Sosoknya yang sangat terbuka, demokratis, komunikatif, kata Dedi, memiliki jiwa kepemimpinan yang tidak perlu diragukan lagi.

    "Siap sedia berada di garda terdepan memberikan dukungan pada Nikson Nababan, maju jadi Gubernur Sumut di Pilgubsu 2024," tambahnya.

    Nikson Nababan merupakan salah satu kader Partai PDIP Sumut. Ia menjabat sebagai Bupati Taput selama 2 periode dari Partai PDIP.

    Saat ini santer diisukan bahwa Nikson menjadi salah satu bakal calon (Bacalon) Gubernur Sumut yang dicalonkan partai PDIP.

    Sementara itu, beberapa hari lalu mantan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi juga mendaftar sebagai Bacalon Gubernur Sumut dari partai PDIP.

    Saat menjadi Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi berpasangan dengan Musa Rajekshah pada periode sebelumnya.

    Kala itu Edy dan Musa Rajekshah bersaing dengan Calon Gubernur Sumut Jarot - Sihar yang diusung partai PDIP bersama partai PPP.

    Hasil rekapitulasi KPU Sumut mengumumkan bahwa pasangan Edy dan Musa memperoleh suara terbanyak sehingga berhak dilantik menjadi Gubernur Sumut periode 2018 - 2023. (Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini