-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Indosatu - Menuju Indonesia Maju
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu Hadiri Rakor Lintas Sektoral Bidang Kesehatan

    Redaksi
    13 Juli 2024, 14:07 WIB Last Updated 2024-07-13T07:07:10Z
    Banner IDwebhost

    Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu saat menyampaikan pidatonya saat menghadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Bidang Kesehatan, Jum'at (12/7/2024) | Foto: Faagulo

    Nisbar, INDOSATU.ID - Bupati Nias Barat (Nisbar) Khenoki Waruwu, menghadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Bidang Kesehatan dan Syukuran atas Reakreditasi UPT Puskesmas Non Rawat Inap Mandrehe Barat yang dilaksanakan di Gereja ONKP Lasarafaga, Jum'at (12/7/2024) kemarin.

    Kegiatan ini bertujuan untuk membangun pemahaman, meningkatkan komitmen dan kerjasama seluruh komponen masyarakat dalam pencegahan dan pengendalian masalah kesehatan dengan meningkatkan mutu pelayanan kesehatan.

    Pada kesempatan itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Nisbar, Azwardin Laia, SKM., M.Kes., mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nisbar memiliki komitmen dalam hal tersebut.

    Komitmen ini dibuktikan dengan telah dilakukannya berbagai upaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan yang bermanfaat bagi masyarakat.

    Ia menambahkan, salah satu upaya yang dilakukan Pemkab Nisbar melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) yakni pelaksanaan Akreditasi dan Reakreditasi Puskesmas.

    Tujuannya sebagai upaya memperbaiki sistem pelayanan dan kinerja yang berfokus pada kebutuhan masyarakat, keselamatan dan manajemen risiko.

    Dari hasil penilaian yang dilakukan secara independen oleh Tim Surveior dari Lembaga Penyelenggara Akreditasi Pelayanan Kesehatan Paripurna (LPA-PKP), 13 (tiga belas) Puskesmas di Kabupaten Nisbar telah terakreditasi.

    Salah satunya adalah Puskesmas Mandrehe Barat yang meraih Akreditasi Paripurna. Ini merupakan predikat tertinggi dalam penilaian Akreditasi Puskesmas.

    "Puskesmas yang ada di wilayah Kabupaten Nias Barat telah memenuhi standar mutu pelayanan kesehatan sesuai standar pelayanan puskesmas yang telah ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan, yaitu 4 Puskesmas Akreditasi Madya, 6 Puskesmas Akreditasi Utama dan 3 Puskesmas Akreditasi Paripurna," ungkap Azwardin Laia.

    Bupati Khenoki Waruwu diabadikan bersama jajaran OPD Dinkes Nias Barat dan stakeholder lainnya | Foto: Faagulo

    Di tempat yang sama, Bupati Khenoki Waruwu menyampaikan terima kasih serta mengapresiasi pihak yang telah mendukung upaya peningkatan mutu pelayanan kesehatan tersebut.

    Lanjutnya, sehingga puskesmas di Kabupaten Nisbar mampu meraih prestasi yang sangat membanggakan dengan Predikat Paripurna.

    Masih kata Khenoki, ia mengharapkan seluruh tenaga kesehatan (nakes) di Puskesmas Mandrehe Barat agar menjadikan akreditasi predikat paripurna sebagai batu loncatan untuk memperbaiki dan meningkatkan mutu pelayanan kesehatan bagi masyarakat.
     
    "Teruslah berkolaborasi dan membangun kerjasama dengan seluruh komponen masyarakat. Tingkatkan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan pelayanan kesehatan," tegas Bupati Khenoki.

    Atas prestasi yang diraih Puskesmas Mandrehe Barat, Bupati Khenoki Waruwu mengalokasikan anggaran sebesar Rp1,5 miliar untuk pembenahan dan pemenuhan sarana prasarana di puskesmas itu.

    Alokasi anggaran ini, lanjutnya, merupakan apresiasi Pemkab Nisbar kepada Puskesmas Mandrehe Barat yang meraih Akreditasi Predikat Paripurna.

    Salah satu tokoh masyarakat, Faresi Gulo, mengatakan bahwa kehadiran Pemkab Nisbar melalui pelayanan kesehatan sudah sangat dirasakan oleh masyarakat Mandrehe Barat.

    Selain program layanan ambulance gratis sejak awal kepemimpinan Bupati Khenoki  Waruwu, kata dia, pelayanan kesehatan juga telah dirasakan dampaknya oleh masyarakat.

    Hal itu, lanjut Faresi, dibuktikan dengan Akreditasi Paripurna yang diraih Puskesmas Mandrehe Barat dan puskesmas lainnya.

    Oleh karena itu, ia mengajak seluruh warga Mandrehe Barat agar mendukung dan menyukseskan setiap program yang telah direncakan oleh Pemkab Nisbar.

    Kontributor: Faagulo
    Editor: Lian
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close
    Banner iklan disini