Timnas Indonesia U17 berada di posisi ke-14 dari 16 negara yang lolos Piala Asia U17 2025 (Foto: Timnas Indonesia) |
INDOSATU.ID - Kualifikasi Piala Asia U17 telah usai, 16 negara dipastikan bakal berlaga di putaran final.
Piala Asia U17 akan digelar tahun depan (2025) dan AFC menunjuk Arab Saudi sebagai tuan rumah pada laga kelompok umur tersebut.
Namun taukah kamu bahwa Timnas Indonesia yang dipandang rendah karena ranking FIFA yang rendah mengejutkan negara-negara Asia.
Anak asuh Coach Nova Arianto berhasil lolos usai berlaga kontra Australia dan berakhir tanpa gol.
Australia lolos sebagai juara grup, sementara Indonesia lolos dari perhitungan runner-up terbaik di posisi ketiga.
Berikut 16 negara yang lolos Piala Asia U17 lengkap dengan ranking FIFA, dilansir dari laman resmi asosiasi sepakbola dunia FIFA.
1. Jepang, ranking FIFA 15
2. Iran, ranking FIFA 19
3. Korea Selatan, ranking FIFA 22
4. Australia, ranking FIFA 24
5. Uzbekistan, ranking FIFA 58
6. Arab Saudi, (tuan rumah) ranking FIFA 59
7. Uni Emirat Arab, ranking FIFA 68
8. Oman, ranking FIFA 80
9. China, ranking FIFA 92
10. Thailand, ranking FIFA 96
11. Tajikistan, ranking FIFA 105
12. Korea Utara, ranking FIFA 111
13. Vietnam, ranking FIFA 119
14. Indonesia, ranking FIFA 130
15. Afganistan, ranking FIFA 151
16. Yaman, ranking FIFA 154
Walaupun berada di peringkat ke-14 dari 16 negara yang lolos, anak asuh Coach Nova itu mencatatkan laga kualifikasi yang bagus.
Matthew Baker dan kawan-kawan mampu mengalahkan Kuwait U17 di depan ribuan supporter lawan.
Indonesia dan Kuwait hanya berjarak 5 rangking di FIFA. Kuwait menempati rangking 135, namun bermain di kandang Kuwait bukanlah mudah bagi anak-anak Garuda Muda.
Meskipun bermain di bawah tekanan supporter lawan, Indonesia mampu mengalahkan Kuwait dengan skor kemenangan tipis 1-0. Laga ini menjadi laga perdana kualifikasi Piala Asia U17 bagi tim Garuda Muda.
Di laga kualifikasi terakhir, Indonesia berhasil menahan keganasan Australia U17. Anak-anak dari negeri kanguru itu hanya mampu menahan imbang tanpa gol saat kontra Garuda Muda.
Padahal ranking FIFA Australia tidak main-main. Timnas negara itu berada di posisi 24 ranking FIFA.
Sementara pada laga kedua kualifikasi, Indonesia menghajar Mariana Utara dengan skor telak 10-0.
(Tim Redaksi)